0


MARELAN | GLOBAL SUMUT- Remaja Mesjid Nurul Yaqin, yang tergabung di Ikatan Remaja Mesjid Nurul Yaqin Lingkungan VI Kelurahan Tanah Enam Ratus Kecamatan Medan Marelan, mengadakan Aksi Galang Dana buat Korban Kebakaran, Rabu (30/8/2023).

Peristiwa kebakaran yang menghanguskan 1 Unit Ruko dan memakan 1 Korban Meninggal Dunia di Pasar 1 Rel Lingkungan VI Kelurahan Tanah Enam Ratus, menggugah hati banyak pihak untuk membantu dan peduli, demikian juga yang dilakukan oleh Ikatan Remaja Mesjid Nurul Yaqin.

Sebagai bentuk kepedulian, sejumlah Remaja Mesjid yang terdiri dari Pelajar  dan Pemuda Pemudi Lingkungan VI Kelurahan Tanah Enam Ratus melakukan aksi penggalangan dana untuk membantu Korban kebakaran.

Aksi kemanusian itu dilakukan dengan cara mendatangi Rumah-rumah Warga setempat untuk meminta donasi dan bantuan sesuai kemampuan dan keikhlasan.

Ketua Ikatan Remaja Mesjid Nurul Yaqin Abdul Wahid Qodri mengatakan "kegiatan ini kami lakukan untuk meringankan beban Korban Kebakaran, Allhamdulillah dari hasil Penggalangan Dana, hari ini Rabu 30 Agustus 2023, dapat mengumpulkan Rp.4.200.000,- (Empat Juta Dua Ratus Ribu Rupiah) serta beberapa pasang Pakaian, ini akan diserahkan langsung kepada Keluarga Korban” katanya.

Indira Pristia Putri pelajar SMP yang juga salah satu Anggota dari Ikatan Remaja Mesjid Nurul Yaqin, mengatakan " kami prihatin dan merasa terpanggil untuk dapat membantu Korban Musibah Kebakaran, dan kami berharap dana yang terkumpul nantinya dapat membantu meringankan beban Korban Kebakaran tersebut, seberapapun dana yang terkumpul nantinya diharapkan dapat membangkitkan semangat buat Korban Musibah KebMusiba" jelasnya.

Kepala Lingkungan VI Sumini, mengapresiasi Kegiatan yang dilakukan para Remaja Mesjid Nurul Yaqin “Saya selaku Kepala Lingkungan sangat berterimakasih kepada Remaja Mesjid Nurul Yaqin, para Pemuda Pemudi yang mau peduli membantu sesama yang sedang ketimpah Musibah, saya juga berharap Kegiatan ini dapat memantik semangat Warga lain untuk membantu Korban. Kalau bukan kita siapa lagi yang membantu sesama yang sedang membutuhkan bantuan kita”  tutup Kepala Lingkungan VI Kelurahan Tanah Enam Ratus. (Ind)

Posting Komentar

Top