BELAWAN | GLOBAL SUMUT-Kegiatan acara syukuran pengukuhan/pelantikan kepengurusan Forum Masyarakat Belawan Membangun (FORMABEM) berlangsung sukses diwarnai dengan memberikan santunan bagi anak yatim bertempat di sekretariat Formabem jalan Indra Pura No 7-9 Kelurahan Belawan 1 Kecamatan Medan Belawan.Jum'at (29/10/2021) Sore.
Sebelum acara Pengukuhan Formabem juga melaksanakan kegiatan jum'at barokah dengan membagikan ratusan nasi kotak pada abang becak yang berhadir.
Dalam sambutannya Ketua panitia Idham Yonara mengucapkan terimakasihnya pada semua pihak yang telah mensukseskan kegiatan acara pengukuhan Formabem serta mengucapkan terimakasih pada semua pengurus maupun para donatur yang telah memberikan sumbangsihnya sehingga acara pengukuhan dapat berlangsung saat ini.
Ketua Formabem Bunyamin Sani dalam sambutannya mengatakan, Kedepannya Formabem sebagai wadah organisasi kemasyarakatan siap menampung aspirasi masyarakat demi kemajuan masyarakat Belawan.
"Kita bersyukur acara pengukuhan kepengurusan Formabem dalam masa jabatan 2021 hingga 2024 dapat terlaksana.Dan kita sepakat dalam kepengurusan Formabem yang baru ini akan membuat kepengurusan yang punya kepengurusan prospek terbaru, kita menjadi stokeholder dari pada perusahan-perusahan yang ada di Belawan dan pada Pemerintah." Kata Bunyamin Sani.
Camat Medan Belawan, Subhan Fajri Harahap yang di wakili Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Robby Kurniawan, S.E., M.M., mengucapkan selamat dan sukses atas pengukuhan kepengurusan Formabem.
Ia berpesan mari bersama Pemerintah membangun Belawan dengan turut serta Formabem membangun kesejahteraan masyarakat di Belawan.
Karena sesuai data Kemensos ada sekitar 15 ribu KK warga miskin di Belawan ini yang menjadi perhatian khusus dari Formabem yang merupakan Ormas yang berdiri di Belawan ini.
Mewakili Kapolres Pelabuhan Belawan Kasat Binmas AKP.Gunawan SH mengajak masyarakat melalui Formabem turut serta menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif.Sehingga kedepan tak ada lagi tawuran-tawuran di Belawan ini.pesan Kasat Binmas. (ABU)
Posting Komentar
Posting Komentar