0


BELAWAN | GLOBAL SUMUT-
Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) I Belawan Letkol Marinir Farick M.Tr. Opsla menerima audiensi Kasi Penindakan dan Penyidikan Bea Cukai Belawan Samid, Ka. Unit Sarana Operasi Windianto dan Ka. Unit Intelijen Bea Cukai Jefri bertempat di Ruang VIP Mako Yonmarhanlan I Jl. Serma Hanafiah No.1 Belawan, Rabu (11/11/2020).

Danyonmarhanlan I dengan penuh kehangatan dan kekeluargaan menyambut kunjungan silaturahmi dari Bea Cukai Belawan tersebut dan mengucapkan selamat datang dan terimakasih atas kunjungan ini.

Yonmarhanlan I sekarang ini dibawah kepemimpinan Letkol Marinir Farick sangat terbuka untuk selalu bisa bersinergi dengan instansi dan lembaga yang ada di Kota Medan. “Saya berharap kerjasama dan sinergitas Yonmarhanlan I dan Bea Cukai Belawan bisa berjalan dengan baik tetap kita jaga, pertahankan dan kita tingkatkan ke depannya,” ucap Letkol Marinir Farick.

Selanjutnya Samid juga mengucapkan terima kasih sudah diterima di Yonmarhanlan I dan berharap kerjasama dan sinergitas yang sudah baik ini bisa tetap dipertahankan dan lebih  ditingkatkan. Pada kunjungan kerja Bea Cukai tersebut Danyonmarhanlan I didampingi oleh Pasiops Yonmarhanlan I Kapten Marinir Santri Mada Seba Sitepu. (Abu)

Posting Komentar

Top