0


DELI SERDANG | GLOBAL SUMUT-Dalam rangka inisiasi program pemberdayaan wilayah pertahanan laut (Dawilhanla), Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Danyonmarhanlan) I Letkol Marinir Farick,M.Tr, Opsla didampingi Pasiops Yonmarhanlan I Kapten Marinir Santri Mada Seba Sitepu, Pasminlog Kapten Marinir Lontung Rumapea, Danrai Arhanud Kapten Marinir Asad dan Letda Marinir Budi Sukardi menghadiri pelaksanaan kegiatan Dawilhanla Wilayah Pesisir TA 2020 Diwilayah Kerja Lantamal I, Rabu (18/11/2020) pagi.

Kegiatan yang berlangsung di Pantai Alam Serdang Dusun III Desa Regemuk Kecamatan Pantai Labu Deli Serdang itu dihadiri oleh Danlantamal I Belawan, Bupati Deli Serdang, Paban III Spotmar Mabesal (Kolonel Marinir Soehariadi), Pejabat Utama Lantamal I Belawan, Dandim 0204 Deli Serdang, Danyonmarhanlan I Belawan, Kapolresta Deli Serdang, para Pejabat Dinas Pemerintah Kabupaten Deli Serdang dan tokoh agama dan tokoh masyarakat se-Kecamatan Pantai Labu.

Rangkaian acara inisiasi program pemberdayaan wilayah pertahanan laut (Dawilhanla) diawali dengan digelarnya apel kesiapan yang dipimpin oleh Danlantamal I, dilanjut dengan penanaman bibit Mangrove secara simbolis, berikutnya peninjauan bersih- bersih pantai, laporan ketua panitia pelaksana, pmanat Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) yang dibacakan oleh Komandan Lantamal I Belawan, kata sambutan Bupati Deli Serdang, penyerahan sembako secara simbolis kepada perwakilan masyarakat, penyerahan sajadah dan Al-Qur'an, penandatanganan prasasti oleh Danlantamal I Belawan, penyerahan cinderamata, penyerahan surat keputusan bedah rumah nelayan secara simbolis, dilanjut dengan pembacaan Doa dan terakhir ramah tamah para penjabat yang hadir dengan masyarakat sekitar Desa Regemuk yang dikemas dalam jamuan makan siang.

Di kesempatan yang sama, dalam amanatnya Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KASAL) Laksamana TNI Yudo Margono yang dibacakan oleh Danlantamal I Belawan Brigjen Marinir I Made Wahyu Santoso mengatakan acara puncak pemberdayaan wilayah pertahanan laut (Dawilhanla ) pesisir tahun 2020 Lantamal I Belawan dengan mengusung tema "TNI Angkatan Laut Menyelenggarakan  Program Dawilhanla  Pesisir TA 2020 Di Wilayah Belawan, Pangandaran, Pontianak, Dan Balikpapan Guna Terwujudnya Penyiapan Komponen Cadangan Dan Komponen Pendukung Dalam Rangka Pertahanan Negara".

Di katakan Kasal lagi, sebagaimana kita ketahui bersama bahwa fungsi Dawilhanla merupakan salah satu tugas utama TNI Angkatan Laut yang disebutkan dalam Undang undang Nomor 34 tahun 2004 tentang TNI, alat dan kondisi ( Rak ) juang yang tangguh bagi kepentingan pertahanan negara di laut dalam rangka mendukung sistem pertahanan rakyat semesta.

"Acara puncak Dawilhanla pesisir tahun 2020 ini diselenggarakan dalam rangka inisiasi program Dawilhanla terencana terencana terpadu dan berkesinambungan yang telah dilaksanakan diwilayah Lantamal I Belawan, Pangandaran, Pontianak dan Balikpapan yang merupakan aktualisasi dari tugas utama serta kiprah TNI AL dalam upaya percepatan pembangunan diwilayah pesisir, peningkatan kesehatan, kesejahteraan masyarakat, kesadaran bela negara dan wawasan kebangsaan dan percepatan pembangunan daerah serta peningkatan ketahanan wilayah nasional," sebutnya.

"Dengan terlaksananya program Dawilhanla dalam bentuk Bhakti TNI Angkatan Laut kepada masyarakat ini dapat mempercepat proses pembangunan karakter bangsa (Proses Character Building) serta mempasilitasi terciptanya hubungan lintas sektor antara TNI Angkatan Laut dengan instansi pemerintah dan swasta serta masyarakat dalam rangka. Mewujudkan tenun kebangsaan yang lebih solid dalam kerangka sinergi untuk negri," harap Kasal.

Masih menurut Kasal, untuk itu singkronisasi langkah dan tindakan serta kerjasama dan sinergitas satuan komando kewilayahan TNI AL harus senantiasa menjadi penekanan utama agar selara dengan Dinamika dan perkembangan sosial dalam kemasyarakatan diwilayah masing-masing guna mencapai kesuksesan dalam hal imflementasi program Dawilhanla.

"Kepada seluruh jajaran prajurit TNI Angkatan Laut untuk terus memberikan darma bakti terbaik, demi tegaknya kedaulatan dan dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia," tutup Kasal dalam amanatnya.

Amatan awak media ini seluruh rangkaian acara ditutup dengan peninjauan rumah nelayan yang sudah berhasil dibedah oleh Danlantamal I diikuti para penjabat yang hadir lainnya.[abu]

Posting Komentar

Top