MEDAN | GLOBAL SUMUT-Dirbinmas Kombes Pol Hondawan yang di wakili Kompol MH Ritonga menjelaskan bahwa saat ini kita sedang menuju New Normal atau kehidupan baru dalam kehidupan yang selama ini beberapa daerah hidup dengan pembatasan sosial bersekala besar.
Artinya kata Kombes Pol Hondawan bahwa dalam kehidupan sehari hari kita memakai masker, jaga jarak, hindari kerumunan dan selalu cuci tangan dengan sabun.
Karenanya kita saat ini sedang berusaha membangun kampung tangguh, artinya kampung yg tangguh menangkal Narkoba, menangkal kejahatan dan tangguh menangkal penyebaran Virus Corona Covid 19.
Melalui KSJ binaan AKBP H.Ikhwan Lubis,SH.MH yang sudah tumbuh di beberapa kabupaten dan kota kita pantas bersyukur kepada KSJ Yang luar biasa berkembang. Untuk membantu Kaum duafa dan anak yatim serta yatim piatu, terutama masa covid 19 yang masih berkepanjangan.
Sementara itu Ketua Umum KSJ Saharudin yang di dampingi Ketua KSJ Kartini Romauli silalahi serta Ketua KSJ Polonia Nasrul SPd menjelaskan bahwa KSJ sudah berdiri selama 43 Jumat yang terus berkiprah memberi bantuan debgan kaum duafa dan anak yatim.
Saatnya nanti kita akan membangun perekonomian KSJ melalui Gerobak Ekonomi dan Kampung Sedekah. Dengan kerjasama Aparat Kepolisian dan Pemerintah Daerah kata Tokoh medan utara ini KSJ Menjadi Lembaga Sosial yg disayangi Polri dan Pemerintah Daerah tegasnya.
Hadir dalam acara ini Sekcam Kec amatan Medan Polonia khusnul SSTP, Kanit Binmas Medan Baru Ipda Hanafiah,Bhabinkamtibmas Aiptu Fajar.
Sementara itu menurut Ahmad Yaneri S.Sos, M.Kesos Dosen Politeknik Kesejahteraan Sosial Bandung menjelaskan bahwa Komunitas Sedekah Jumat merupakan Organisasi Sosial yang tumbuh dan berkembang secara cepat dan mandiri.
Ini Contoh dari sebuah Orsos yang kelak menjadi mitra pemerintah untuk menangani kemiskinan dan keterlantaran yang terus masih menjadi persoalan untuk ditangani. Pihak Pemerintah Daerah sudah bisa memberi kepercayaan kepada KSJ untuk membantu penyaluran bantuan jaring pengaman sosial masa covid 19 ini tegas Ahmad Yaneri S.Sos, M.Kesos. Jumat, 5 Juni 2020. (Hasan)
Posting Komentar
Posting Komentar