MEDAN | GLOBAL SUMUT-Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Medan, Ir. H. Akhyar Nasution, M.Si diwakili Kepala Dinas Kebudayaan, Drs. OK. Zulfi, M.Si secara resmi membuka Imlek Fair 2020 di Komplek CBD Polonia, Jumat (10/1/2020).
Event yang digelar dalam rangka menyambut hari Imlek ini berlangsung dari tanggal 10 sampai dengan 19 Januari 2020. Selama berlangsungnya event ini akan banyak menampilkan beragam kesenian khas Tionghoa seperti tarian Barongsai. Selain itu masyarakat yang hadir juga dapat menikmati aneka kuliner yang di sajikan di stand-stand yang ada.
Pembukaan Imlek Fair yang rutin digelar setiap tahunya ini pun berlangsung meriah, ribuan orang hadir memadati kawasan CBD Polonia guna menyaksikan pembukaan Imlek Fair ini.
Dalam sambutan tertulis Plt Wali Kota Medan yang dibacakan OK. Zulfi saat membuka Imlek Fair ini mengatakan bahwa Medan sebagai kota dengan jumlah warga Tionghoa yang cukup banyak kerap menghadirkan kemeriahan Imlek yang sangat kental setiap kali perayaan ini digelar. Kemeriahan Imlek sangat terasa dengan banyaknya ornamen berwarna merah menghiasi berbagai tempat di Kota Medan.
"Kota ini memang tetap mampu merayakan kemeriahan berbagai kegiatan agama karena kota Medan memang terkenal sebagai kota multikultural dimana keberagaman dalam masyarakatnya sejak lama sudah ada dan menjadi berkah tersendiri bagi kota ini."kata OK.Zulfi.
Tidak hanya itu saja, lanjutnya lagi Kota Medan ini juga terbuka bagi siapa pun tidak peduli dari mana ia berasal, apa warna kulitnya, bahasa apa yang mereka ucapkan, siapa yang mereka cintai ataupun bagaimana cara mereka beribadah.
"Masyarakat kota Medan mewakili masyarakat terbaik di Indonesia sebab warganya berasal dari tempat beraneka ragam namun tetap dapat hidup berdampingan secara harmonis, karena itu sebagai kota yang memiliki tingkat keberagaman yang tinggi kita harus saling mengasihi, saling berbagi, dan saling mencintai."ujar OK. Zulfi.
Disamping itu OK Zulfi juga menilai bahwa event Imlek Fair 2020 juga menjadi salah satu bukti bahwa Kota Medan merupakan kota yang menjadi rumah bagi warganya yang berbilang kaum. Event Imlek Fair yang telah berlangsung dari tahun 2011 ini juga menjadi agenda rutin tahunan yang dinanti oleh masyarakat kota Medan khususnya yang berasal dari etnis tionghoa. Untuk itulah OK. Zulfi berpesan kepada penyelenggara event agar mengemas kegiatan ini menjadi lebih bervariatif lagi dan tidak terkesan monoton.
"Pihak penyelenggara harus mampu terus menghadirkan inovasi pada setiap tahunnya agar acara ini senantiasa dinantikan kedatangannya setiap Imlek."pesan OK. Zulfi.
Diakhir sambutan OK.Zulfi mengucapkan selamat menikmati event Imlek Fair 2020 ini, semoga event ink dapat menambah kemeriahan bagi masyarakat yang merayakan Imlek di tahun ini.[Mashuri]
Posting Komentar
Posting Komentar