MEDAN | GLOBAL SUMUT-Baznas Medan dan Sumut menyalurkan bantuan kepada anak yatim miskin, beasiswa tingkat SMA/SMK/Aliyah Sederajat dan masjid/musala serta lembaga pendidikan di Kota Medan.
Penyerahan dalam rangka Sosialisasi, Edukasi dan Distribusi Zakat, Infaq dan Sedekah (ZIS) ini dilakukan di Aula Islamic Centre Muhammadiyah, Sabtu (24/12). Kabag Agama Setdako Medan, Adlan, yang mewakili Plt Wali Kota, menyambut dan memberi apresiasi yang setinggi-tingginya atas kegiatan ini.
"Pemko Medan sangat mendukung segala kegiatan yang untuk bermanfaat bagi umat," ucapnya. Disebutkannya pula, kegiatan Baznas ini juga mendukung terwujudnya Medan sebagai kota modern yang relijius. Sebelumnya, Ketua Baznas Medan, Azwar mengatakan, penyaluran ini merupakan kerja antara Baznas Medan dan Sumut.
"Jumlah bantuan yang kita salurkan pada hari ini sebanyak 150 juta rupiah," sebutnya. Pada saat itu, Ketua Baznas Sumut, Armansyah, juga memaparkan tentang Baznas Sumut dan programnya kepada para penerima bantuan. Dia menerangkan, Baznas merupakan lembaga pemerintah non struktural yang menghimpun dan memberdayakan zakat.
"Tiap tahun diaudit akuntan publik dan kementerian agama," sebut Armansyah. Dipaparkannya pula, kegiatan hari juga merupakan realisasi program Baznas Sumut, antara lain advokasi taqwa, kemanusiaan, dan pendidikan.[Mashuri Lubis]
Posting Komentar
Posting Komentar