0

MEDAN | GLOBAL SUMUT-Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Medan, Ir. H. Akhyar Nasution, M.Si secara resmi membuka kejuaran wushu sanda antar pelajar Se-Sumatera Utara, di Merdeka Walk Medan, Jumat (22/11).

Pembukaan kejuaran wushu yang berlangsung dari tanggal 22-24 November 2019 ini ditandai dengan pemukulan gong oleh Plt Wali Kota Medan.

Turut hadir dalam pembukaan kejuaraan wushu sanda ini Ketua Umum Wushu Indonesia Sumatera Utara, Drasen Song, Dandim 0201/BS, Kol Inf Roy Hansen Sinaga, dan Tokoh Olahraga Nasional, Master Supandi Kusuma.

Dalam sambutanya Plt Wali Kota Medan mengatakan berbicara mengenai olahraga wushu maka tidak bisa dilepaskan dari sosok paling terkenal yang membawa harum nama Indonesia di bidang olahraga wushu ialah Lindswell Kwok. Dunia mengenal sosok ini sebagai atlet wushu berstatus juara dunia. Tentunya untuk meraih prestasi tersebut harus melalui latihan keras dan kerja keras serta jatuh bangun dalam karir keatletannya telah dirasakan sehingga mampu menjadi juara dunia.

"Saya yakin para juara tidak sertamerta meraih kemampuan mereka, banyak dari mereka yang telah berlatih sedari usia dini sehingga mampu mengeluarkan kemampuan terbaik melalui latihan keras secara terus menerus."kata Plt Wali Kota Medan.

Lebih lanjut Plt Wali Kota Medan menyebutkan beragam pencapaian yang telah diraih para atlet wushu Indonesia jelas merupakan prestasi yang sangat membanggakan dan harus terus dipertahankan bahkan harus ditingkatkan lagi. Untuk itulah Plt Wali Kota Medan memberikan rasa hormat kepada para atlet wushu yang telah menorehkan prestasi baik di tingkat nasional maupun Internasional.

"Saya menaruh hormat kepada para atlet wushu yang telah mengukir prestasi, kalian sudah menorehkan prestasi yang luar biasa untuk Indonesia khususnya Kota Medan."ujar Plt Wali Kota Medan.

Diakhir sambutan Plt Wali Kota Medan berpesan kepada para atlet yang bertanding agar tetap menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas dan fair play dalam setiap pertandingan.

"Tetap jaga sportivitas dalam bertanding, jika anda menang dalam pertandingan itu merupakan bonus dari hasil latihan keras selama ini, namun jangan sampai menghalalkan segala cara untuk mencapainya."pesan Plt Wali Kota Medan.[Mashuri Lubis]

Posting Komentar

Top