0
ACEH | GLOBAL SUMUT-Dalam rangka Mendorong Jurnalisme Warga dan Gerakan Literasi Sekolah, Sekolah Menengah Kejuruan Pembangunan Pertanian (SMK-PP) Negeri Saree jalan Banda Aceh-Medan KM. 69,Suka Damai, Lembah Seulawah, Kabupaten Aceh Besar, Aceh melaksanakan kegiatan Pelatihan Jurnalistik bagi Siswa di Saree, Minggu (27/10/19).

Pelatihan Jurnalistik ini berlangsung pada 26 - 27 Oktober 2019 bertempat di Aula Kampus 1 SMK-PP Negeri Saree yang diikuti oleh 30 orang Siswa (i) Kelas X dan XI serta Pengurus OSIS. Kegiatan pelatihan ini di laksanakan oleh Bidang Kerjasama dan Humas SMK-PP Negeri Saree yang bekerjasama dengan PT. Aceh Satu Media Banda Aceh, dimana mengangkat tema "Menumbuhkan Semangat Literasi bagi Calon Kader Pertanian Millenial di Era 4.0"

Kegiatan Pelatihan Jurnalistik ini dilaksanakan dengan tujuan ; meningkatkan kompetensi siswa dalam bidang jurnalistik, melatih siswa sebagai cikal bakal anggota Tim Jurnalistik Sekolah yang akan dibentuk dalam rangka menyukseskan Program Gerakan Literasi Sekolah (GLS), Meningkatkan peran warga dan kelompok siswa untuk lebih peka terhadap masalah sosial dan lingkungan hidup di sekitar mereka dan Membangun jaringan jurnalisme warga dengan mempelajari dasar-dasar menjadi Citizen Jurnalist bagi siswa-siswa terkait isu pertanian dan perubahan iklim. Begitu disampaikan oleh Junaidi A, SP.,MP selaku Kasubbag TU dalam Sambutannya saat Pembukaan Kegiatan Pelatihan Jurnalistik ini pada 26 Oktober 2019.


Dalam Pelatihan Jurnalistik ini, para siswa diajarkan berbagai materi seperti ; Mengenal dunia jurnalisme profesional dan jurnalis warga, Dasar-dasar Jurnalisme (fakta, opini, klaim, kebenaran, observasi, 5W+1H), piramida terbalik, Mengumpulkan data Primer dan sekunder serta Cara Menulis berita dalam Bahasa Indonesia.

Kepala SMK-PP Negeri Saree, Muhammad Amin, SP.,MP dalam sambutan penutupan mengatakan bahwa sangat senang kegiatan pelatihan Jurnalistik ini bisa dilaksanakan karena akan memberi banyak manfaat bagi siswa dan sekolah dalam rangka meningkatkan mutu sekolah dalam bidang Literasi. Dengan menulis dan tulisan banyak hal dapat disampaikan kepada masyarakat umum khususnya tentang dunia pertanian ini. Beliau juga mengatakan bahwa peserta pelatihan ini akan segera di SK kan sebagai Tim Unit Kegiatan Sekolah bidang Jurnalistik, sehingga bisa segera berkerja dan menulis terutama menghidupkan Program Mading, Website, Media Sosial, dan Buletin Sekolah. Kami selaku Pimpinan Sekolah akan terus mendukung dan berupaya meningkatkan semangat para siswa dalam hal jurnalistik dan literasi. Kami juga menyampaikan terima kasih kepada panitia yang telah bekerja menyiapkan dan melaksanakan pelatihan ini.


Wakasek Kerjasama dan Humas Khatmi, S.Pd menambahkan, Kegiatan pelatihan Jurnalistik bagi siswa ini akan dijadikan Kegiatan Rutin Tahunan oleh Pihak Sekolah dalam rangka kesinambungan kader jurnalis warga dari siswa sehingga program Literasi dan Jurnalistik Sekolah bisa berjalan sesuai harapan. Dalam kesempatan ini juga terbentuk langsung lembaga jurnalistik siswa yang diberi nama ANERY dengan alamat portalnya ANERYNEWS.com (Portal Berita Inovasi Siswa Pertanian) yang dalam waktu dekat akan dilaunching secara khusus untuk umum. [Don Zakiyamani]

Posting Komentar

Top