0
MARELAN | GLOBAL SUMUT-Wali Kota Medan, Drs. H. T. Dzulmi Eldin S, M. Si., M. H., bersama berbagai masyarakat, aparat TNI/Polri membersihkan kawasan Danau Siombak, Kelurahan Paya Pasir, Medan Marelan, Sabtu (21/9).

Aksi bersih-bersih yang digelar Pemko Medan melalui Dinas Kebersihan dan Pertamanan itu berkenaan dengan peringatan World Cleanup Day (WCD) 2019 yang jauh pada tanggal 21 September hari ini.

Kegiatan diawali dengan apel gabungan yang diikuti seluruh peserta aksi. Bertindak sebagai Pembina acara Wali Kota Medan.Turut dalam apel bersama itu Dandim 0201 BS, Kol. Inf. Roy Hansen J. Sinaga, S.Sos., Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Ikhwan Lubis, S.H., M.H., mewakili Danyon Marinir I Belawan, Kapten Marinir Yuda Bakti, anggota DPRD Medan, Surianto, pimpinan OPD di lingkungan Pemko Medan.

Dalam arahannya, Wali Kota mengatakan kegiatan ini merupakan bukti nyata kepedulian warga Medan dalam menjaga kebersihan.

"Kita tentu tidak ingin kota ini dinobatkan sebagai salah satu kota metropolitan yang tidak mampu menjaga kebersihan lingkungan," ujar Wali Kota. 

Wali Kota menyebutkan, kebiasaan kurang peduli terhadap lingkungan telah membuat kondisi lingkungan menjadi kurang terawat. Harus ada upaya kuat untuk menyadarkan maayarakat akan pentingnya nilai kebersihan lingkungan untuk tumbuh kembang generasi masa depan Indonesia.  

Apel ini ditandai dengan pemberian peralatan kebersihan kepada perwakilan peserta aksi ini. 

Setelah apel gabungan, aksi bersih dimulai dengan penanaman pohon di pinggiran Danau Siombak. Selanjutnya, Wali Kota bersama Dandim, Kapolres Belawan menaiki sea rider dan menyelusuri Danau Siombak.

Bersamaan dengan itu pula, masyarakat mulai melakukan pembersihan. Dalam aksi ini Pemko Medan juga menurunkan alat berat untuk membersihkan Danau itu dari sampah. Selain itu, dalam aksi bersih-bersih ini juga dilakukan penaburan benih ikan ke Danau.[abu]

Posting Komentar

Top