LANGSA | GLOBALSUMUT-Sekretaris Daerah Kota Langsa Syahrul Thaib,SH,M.AP membuka penilaian lomba Asuhan Mandiri Pemanfaatan Tanaman Obat Keluarga (Asman Toga) dan Akupresur UPTD Puskesmas Langsa Barat.Penilaian itu dilakukan oleh tim juri dari Dinas Kesehatan Provinsi Aceh,Jum'at (21/6).
Sekda mengatakan, kunjungan Tim Penilai Lomba dari Dinas Kesehatan Propinsi Aceh ke Kota Langsa merupakan sebuah bentuk dukungan nyata terhadap usaha-usaha masyarakat dalam pengembangan dan pemanfaatan Tanaman Obat Keluarga (TOGA) dan juga sebagai sebuah bentuk apreasiasi terhadap kiprah mereka yang mendedikasikan diri sebagai motivator pengembangan kesehatan secara mandiri di Kota Langsa.
“Mudah-mudahan dengan penilaian ini setiap Gampong di Kota Langsa semakin termotivasi untuk mengembangkan Taman Obat Keluarga dan Akupresur dari waktu ke waktu,”sebutnya.
Lanjutnya,kegiatan penilaian pemanfaatan toga dan akupresur ini dirasa sangat penting untuk dilakukan, mengingat perlombaan ini merupakan penilaian terhadap wujud peran serta masyarakat dibidang kesehatan melalui Upaya Kesehatan Bersumber daya masyarakat (UKBM), oleh karena itu pemanfaatan toga dan akupresur diharapkan dapat menunjang kesehatan masyarakat sebagai upaya preventif, kesejahteraan, keindahan lingkungan, pelestarian tanaman dan budaya serta sebagai sumber penyedia bahan baku obat tradisional bagi masyarakat itu sendiri.
Pada kesempatan yang baik ini, Pemerintah Kota Langsa juga menghimbau agar seluruh rumah tangga di Kota Langsa harus mampu memanfaatkan lahan sekecil apapun, baik di halaman rumah, kebun ataupun ladang, untuk membudidayakan tanaman yang berkhasiat sebagai obat dalam rangka memenuhi keperluan keluarga akan obat-obatan.
“Budi daya tanaman obat untuk keluarga juga dapat memacu usaha kecil dan menengah di bidang obat herbal dan obat tradisional,”demikian imbuhnya. Pada kesempata itu turut hadir Danramil Langsa Barat, Kepala Dinas Kesehatan Kota Langsa dr.Herman, Komisi II DPRK Langsa serta tamu dan undangan lainnya.(arman suharza)
Posting Komentar
Posting Komentar