0
BELAWAN | GLOBAL SUMUT-Pemko Medan menggelar takbiran di Lapangan Merdeka dan di kawasan Medan Belawan pada malam Hari Raya Idul Fitri 1440 H. Selasa (04/06/2019).

Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Ikhwan Lubis kepada sejumlah wartawan mengatakan, untuk mengamankan Takbiran malam Hari Raya Idul Fitri 1440 H diwilayahnya Polres Pelabuhan Belawan mengerahkan dua per tiga kekuatan atau sekitar 400 personel Polri ditambah lagi unsur TNI, sebutnya. 

Selain itu dalam rangka PAM Lebaran Idulfitri 1440 H, Polres Pelabuhan Belawan juga telah menyiapkan tiga Pos Pengaman (Pos Pam) dan satu Pos Pelayanan (Posyan). Lokasi Pos Pam, antara lain terdapat di Simpang Tol Buaya, Kampung Salam Belawan, Jalan Marelan Raya Pasar 1 Marelan dan di Simpang KFC Helvetia. Sedangkan Posyan ada di depan Terminal Bandar Deli Pelabuhan Belawan,jelas Kapolres.

"Pos Pam dan Posyan melibatkan TNI -Polri serta instansi terkait," ujarnya.

Kapolres menghimbau bagi para pemudik untuk senantiasa tertib berlalulintas hal itu guna menjaga keselamatan pemudik dan juga pengguna jalan lain, Pihaknya juga turut melakukan patroli Kamtibmas dan memberikan himbauan melalui Babinkantibmas di kelurahan dan kepling untuk meningkatkan serta menjaga keamanan lingkungan dimana saat ini banyak rumah-rumah yang ditinggal karena pemiliknya lagi mudik.[abu]

Posting Komentar

Top