0
MEDAN | GLOBAL SUMUT-Coca-Cola Amatil Indonesia turut berpartisipasi untuk membangun para generasi muda sekitar pabrik di Medan, Sabtu (29/12/2018).

Program yang diusung adalah beasiswa pendidikan Zone-1 dengan menyalurkan bantuan beasiswa kepada anak-anak berprestasi. 

Bantuan beasiswa diberikan kepada para anak-anak dari di Kelurahan Martubung, Kecamatan Medan Labuhan. Sebanyak 9 orang pelajar berprestasi tingkat SLTP, SLTA dan Perguruan tinggi menerima bantuan beasiswa tersebut. 

Penyerahan bantuan tersebut langsung di serahkan Marketing Manager wilayah bapak yayan sebagai perwakilan Coca-Cola Amatil Indonesia.

Ahmad Nasoha, Cs Executive NSO mengatakan, beasiswa pendidikan zone 1 Coca-Cola Amatil Indonesia ini, dimaksudkan untuk untuk mengantarkan harapan generasi pintar di Kelurahan Martubung, Kecamatan Medan Labuhan.  “Kegiatan ini merupakan kerjasama dengan Karang Taruna, untuk kegiatan seperti ini kami akan lakukan setiap tahunnya dan tidak hanya ini tapi dalam kegiatan yang lain seperti olah raga dan prestasi prestasi lainya. Saya juga bertrimakasi kepada karang taruna setempat yang telah membantu dalam kegiatan kegiatn PT coca cola amatil indonesia". 

Tampak penyarahan beasiwa di wakili meneger wilayah Bapak yayan yang di sambut baik dari orang tua dan masyarakat yang ada di kelurahan besar.[abu]

Posting Komentar

Top