0
MARELAN |GLOBAL SUMUT-Sebagai wujud kepedulian terhadap sesama, Empat jurnalis yang terdiri dari Surya dari PAB-Indonesia.Co.Id, Sigit dari TVRI, Hamdan Nst dari Metro Sumut.Com dan Kinoi dari Perwartaonline.Com, Menyalurkan bantuan kepada nenek Ramenah (74 th) warga jalan Pasar 4 timur, Gg Mushollah lingkungan 27  Rengas Pulau Kecamatan Medan Marelan. Minggu (27/01/2019).

Ramenah nenek janda berusia 74 tahun itu, Tinggal bersama ke-2 cucunya dengan rumah berukuran 5X8m dan berlantaikan tanah, Sungguh sangat mengharuhkan kisah kehidupannya sehari-hari.

Surya Jurnalis PAB-Indonesia.Co.Id mengatakan pemberian bantuan itu sebagai bukti kepedulian kaum jurnalis kepada sesama," Ini bukti bahwa jurnalis bukan saja hanya menulis dan mengkritik tetapi jurnalis juga punya rasa kepedulian terhadap kondisi sosial yang diwujudnyatakan dengan aksi sosial " Kata Surya.

Lanjut Surya, Saya langsung mencari alamat nenek Ramenah dan akhirnya ketemu. Setelah itu saya mengumpulkan kawan-kawan wartawan, Seperti Sigit, Hamdan Nst dan Kinoi, Dan mengumpulkan sedikit rezeki kami, Setelah terkumpul kami langsung memberikan 3 goni karung beras 5 kg dan berupa uang, Lalu kami memberikan ke nek Ramenah " Ucapnya.

Kinoi Perwartaonline.Com mengatakan kegiatan ini menjadi agenda utama kami, Jangan dilihat bantuan ini dari fisik barangnya, Tapi kebersamaan dan saling memperhatikan satu sama lain itu yang sangat penting bagi kita semua,"  Kebersamaan dan kepedulian pada sesama, terutama anak-anak yatim piatu dan para ibu-ibu janda seperti nenek Ramaenah ini yang perlu diperhatikan oleh intansi yang terkait " Kata Kinoi.

Sigit dari TVRI menyampaikan akan kita bantu ke Dinas Sosial atau kekantor BPJS Kesehatan untuk nenek dan cucu-cucu nenek agar keluar kartu BPJS kesehatannya " Tutur Sigit.

Pada kesempatan tersebut, Empat Jurnalis memberikan pesan-pesan yang positif, Agar diperhatikan cucunya dari maraknya bahaya narkoba dan penyebaran berita-berita hoax.

Sementara nek Ramenah mengucapkan terima kasih atas bantuannya," Saya do'akan bapak-bapak ini dilimpahkan rezekinya, Sehat selalu dan panjang umur " Kata nek Ramaenah. (abu)

Posting Komentar

Top