0
SIANTAR | GLOBAL SUMUT-Wakapolda Sumatera Utara Brigjen Pol. Drs Agus Andrianto, SH didampingi Dir Intel Polda Sumut, Kabid Humas Polda Sumut, dan Wakapolres Siantar & Wakapolres Simalungun menghadiri Undangan pemberian Penghargaan oleh Tokoh Masyarakat Peduli Pemuda Sumatera Utara Jum’at, 04 Mei 2018, Pkl 15.00 Wib s/d selesai, bertempat di Hotel Horison Kota. Pematang Siantar.
Turut hadir dalam kegiatan ini Wakil Gubernur Sumut, Brigjen TNI (Purn) Dr. Hj. Nurhajizah Marpaung, S.H., M.H, Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah, Bp. Dr. Dahnil Anzhar Simanjuntak, SE, ME, Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sumut, Bp. DR. Abd. Hakim Siagian, Ketua Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Sumatera Utara, Bp. M. Basir Hasibuan, M.Pd, Bupati Tapanuli Tengah, Bp. Bakhtiar Ahmad Sibarani, Walikota Pematang Siantar, Bp. Heriansyah Noor, Ketua PW Aisyiyah Sumut, Ibu. Ellinita, Para FKPD Kota. Siantar dan Kab. Simalungun,  Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah & Kaum Muda-Mudi Muhammadiyah Provinsi Sumatera Utara, Para tamu undangan sebanyak 400 orang.
Adapun maksud dan tujuan dari kegiatan ini adalah pemberian penghargaan oleh Pemuda Muhammadiyah kepada tokoh masyarakat peduli pemuda, juga perayaan Milad Ke-86 Pemuda Muhammadiyah Sumatera Utara, dan mengajak agar para pemuda-pemudi Muhammadiyah Sumut bekerja sama dan bersinergi dengan Polri khususnya dengan Polda Sumut dalam rangka mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif, serta juga dalam mensukseskan Pilkada Sumut Tahun 2018 yang lancar dan damai.

Selain itu kegiatan ini juga bertujuan untuk menghimpun, membina dan menggerakkan potensi pemuda Islam demi terwujudnya kader persyarikatan, kader umat dan kader bangsa dalam rangka mencapai tujuan Muhammadiyah. 

Kegiatan diawali dengan pembukaan oleh MC, pembacaan ayat suci Al-Qur’an, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Mars Muhammadiyah, kemudian sambutan dari panitia pelaksana, Muhammad Arif, SE, dimana panitia dalam hal ini berterimakasih kepada seluruh tamu yang sudah hadir di kegiatan pembukaan dan pemberian penghargaan saat Rapimwil ll di Sumatera Utara.

Kegiatan dilanjutkan dengan ucapan selamat datang oleh Walikota Pematang Siantar, kemudian dilanjut sambutan oleh Ketua Pemuda Muhammadiyah Sumatera Utara, menyampaikan dalam waktu dekat pemuda Muhammadiyah akan melaksanakan kegiatan ekspedisi kebangsaan pada hari minggu Tgl. 11 Mei 2018, di seluruh Indonesia.

‘’Pemuda Muhammadiyah akan membuka warung Duafah di Masjid Raya Medan nantinya, dan melaksanakan perjalanan skuter dari Sumut sampai ke aceh serta kegiatan pembersihan terhadap masjid-masjid,’’ ucap Ketua Pemuda Muhammadiyah Sumut. 

Testimoni Milad & Rapim ll oleh Bupati Tapanuli Tengah dan Wakapolda Sumut menyampaikan cukup perpecahan diluar Indonesia, perpecahan antar agama, suku dan budaya tapi jangan sampai terjadi adanya perpecahan di Indonesia, pemuda Muhammadiyah sangat eksis diseluruh Indonesia, Kami akan selalu memberikan yang terbaik terhadap nusa dan bangsa Indonesia.

Wakapolda Sumut menyampaikan himbauan untuk menjaga kekondusifan dan stabilitas Sumatera Utara, juga unsur TNI-Polri tidak akan bisa melakukan apapun tanpa bantuan dan dukungan oleh masyarakat. 

Wakapolda Sumut juga menjelaskan Polri sebagai pengaman dan penegak hukum tetap bekerja dengan tenang dan penuh ketemtraman, agar semua pelaksanaan yang dilaksanakan oleh Kepolisian dalam memelihara Kamtibmas di wilayah Sumatera Utara berjalan dengan aman dan lancar.

‘’Jangan sampai usaha memecah belah bangsa Indonesia berhasil, karena itu satukan hati, ucapan dan perbuatan disetiap langkah kita,’’ jelas Wakapolda Sumut.

Kegiatan dilanjutkan sambutan Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sumatera Utara kemudian dari Wakil Gubernur Sumut, dalam kesempatan ini Wagub Sumut menaruh banyak harap kepada seluruh anak muda Muhammadiyah Sumatera Utara untuk semakin baik dan maju kedepannya.
‘’Perhatikan anak-anak kita, baik pendidikannya ataupun lingkungannya, jangan sampai salah dalam pergaulan dan masuk kedalam penjara, karena 83%-90% penjara di Sumatera Utara diisi oleh umat muslim karena kurangnya perhatian,’’ ucap Wakil Gubernur Sumut.
Acara dilanjutkan dengan Tabligh Akbar serta pembukaan acara oleh Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah, dan kegiatan pembukaan dan pemberian penghargaan oleh Pemuda Muhammadiyah Sumatera Utara berjalan dengan aman dan kondusif.
Pukul 17.35 Wib, Wakapolda Sumut dan Wakil Gubernur Prov Sumut beserta Dir Intel & Kabid Humas menuju kembali ke Mapolda Sumut menggunakan Helicopter.[rs/red]

Posting Komentar

Top