0
MARELAN | GLOBAL SUMUT-Wali Kota Medan, Drs. H.T Dzulmi Eldin S, M.Si diwakili Kepala Badan Kesbangpol, Ceko Wakhda Ritonga,SH, menyaksikan pemasangan secara simbolis Alat Peraga Kampanye (APK) pemilihan Gubenur dan Wakil Gubenur Sumatera Utara tahun 2018, di Tanah 600, Kec. Medan Marelan, Senin (26/3).

Pemasangan APK ini turut pula disaksikan oleh Ketua KPU Sumut, Mulia Banurea, Ketua kPU Medan, Herdensi Adnin, perwakilan dari Bawaslu dan Panwaslu, serta tim kemenangan dari masing-masing pasangan calon.

APK yang diberikan kepada masing-masing pasangan calon sebanyak 3 Baliho, 302 spanduk, dan 210 umbul-umbul.

Dalam masa kampanye ini, masing-masing pasangan calon diberikan waktu tiga bulan untuk berkampanye guna menyampaikan visi dan misinya kepada masyarakat sehingga masyarakat mendapatkan informasi tentang masing-masing pasangan calon.[rs]

Posting Komentar

Top