MEDAN
| GLOBAL SUMUT-Wali Kota Medan Drs. H.T Dzulmi Eldin S, M.Si diwakili
Asisten Ekonomi Pembangunan Setda Kota Medan Ir. Qamarul Fattah, M.Si
menerima kunjungan Pemko Tangerang Selatan, Kamis (1/3) di Ruang Rapat I
Kantor Wali Kota Medan. Rombongan tamu yang dipimpin Asisten Ekbang
Setda Tangerang Selatan, Uus Kusnadi, SE, M.Si ini mempelajari pola
skema Kerjasama Pemerintah dengan Badan Usaha (KPBU) berkaitan dengan
rencana pembangunan proyek Light Rapid Transit (LRT) .
Qamarul
Fattah menyambut baik kedatangan kunjungan kerja Pemko Tangerang
Selatan ini. Didampingi Kadis Perhubungan, Renward Parapat, ATD, MT,
Qamarul mengatakan Pemko Medan telah melewati tahap feasibility study
untuk rencana yang lebih matang lagi. Hasil studi kelayakan menunjukkan
proyek ini memang layak dikerjasama dengan pihak ketiga melalui skema
KPBU. Menambahi penjelasan itu, Kadis Perhubungan, Renward Parapat,
ATD, MT, menyebutkan, rencana pembangunan LRT Medan sendiri telah
tercantum di dalam daftar Public Private Partnership (PPP) project 2017
atau proyek Kerja sama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU) yang disusun
oleh Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas).
Dia
juga mengatakan, LRT Medan sendiri akan dibangun satu paket dengan
pembangunan bus rapid transportation (BRT) Medan. Kedua moda
transportasi itu akan saling terintegrasi untuk kelancaran transportasi
di ibu kota Provinsi Sumatera Utara ini. Pimpinan rombongan, Uus Kusnadi
mengungkapkan rasa terima kasih atas pengalaman yang dibagikan Pemko
Medan ini. Dia mengatakan, hasil kunjungan kerja di Pemko Medan ini akan
menjadi bekal bagi mereka di Pemko Tangerang Selatan. Pertemuan yang
berlangsung akrab itu diakhiri dengan saling memberi cendera mata antara
Pemko Tangerang dan Pemko Medan.[ulfah]
Posting Komentar
Posting Komentar