RANTAUPRAPAT
| GLOBAL SUMUT-Bupati Labuhanbatu H Pangonal Harahap, SE, M.Si bersama Unsur Forkompinda dan Ketua Dewan Pembina PMI Ir. H Muhammad Yusuf Siagian, M.MA, Senin (24/7) menyaksikan langsung acara pelantikan dan pengukuhan pengurus PMI (Palang Merah Indonesia) Kabupaten Labuhanbatu Periode 2014-2019 yang dikukuhkan oleh Wakil Ketua PMI Sumatera Utara H Hasban Ritonga, SH di Halaman Cindelaras Rantauprapat.
Bupati Labuhanbatu H Pangonal Harahap, SE, M.Si dalam sambutannya mengatakan, PMI merupakan mitra bagi pemerintah dengan tetap menjaga kemandirian dan kenetralan dalam pelayanan kepalang merahan kepada masyarakat.
“PMI telah banyak berbuat karya nyata ditengah-tengah masyarakat, PMI telah mampu menunjukkan jati diri sebagai organisasi kepalang merahan yang mandiri, unggul, terstruktur, memiliki kapasitas dan sumber daya yang berkualitas”, sebut Pangonal Harahap yang juga penasehat PMI Labuhanbatu ini.
Dalam kesempatan itu, Bupati Labuhanbatu juga meminta kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk mendukung program dan kegiatan PMI, karena kerjasama Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu dengan Palang Merah Indonesia sangat dibutuhkan ditengah-tengah masyarakat.
Diakhir sambutannya beliau mengatakan dan mengucapkan selamat bertugas kepada H Tutur Parapat yang baru saja dikukuhkan sebagai Ketua PMI Kabupaten Labuhanbatu dan terima kasih kepada dr. H Alwi Mujahit Hasibuan, M.Kes yang selama ini telah mendarmabaktikan tenaga, fikiran dan waktunya menjalankan organisasi PMI Labuhanbatu.
“Saya harapkan PMI Kabupaten Labuhanbatu lebih baik lagi, lebih hebat dan lebih berdaya, sejalan dengan visi Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu yaitu ‘satu tekad bersama rakyat menuju sejahtera 2020, Labuhanbatu semakin hebat lebih berdaya 2025’ karena peranan PMI Kabupaten Labuhanbatu sangat diharapkan sebagai mitra kerja di tengah-tengah masyarakat khususnya dibidang kemanusiaan”, jelas Pangonal Harahap.
Para pengurus PMI (Palang Merah Indonesia) Kabupaten Labuhanbatu yang dilantik/dikukuhkan oleh Wakil Ketua PMI Sumatera Utara itu diantaranya, H tutur Parapat sebagai Ketua, Sekretaris Muhammad Rusli dan Bendahara Rehulina Singarimbun dibantu dengan pengurus lainnya.(rs/red).
Posting Komentar
Posting Komentar