T.BALAI
| GLOBAL SUMUT-AKBP Tri Setyadi Artono, SH, SIK, MH selaku Kapolres
Tanjungbalai memimpin upacara gelar pasukan pengamanan Hari Raya Idul
Fitri 1438 H 2017 bersandi Operasi Ramadniya 2017 yang bertempat di
Lapangan Apel Polres Tanjungbalai, Senin, (19/06) Pukul 08.00 Wib.
Gelar
pasukan ini untuk melakukan pengamanan arus mudik Hari Raya Idul Fitri
1438 H tahun 2017 dan melibatkan instansi lain selain Polri, antara
lain, TNI, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, Damkar, Sat Pol PP
Upacara
Gelar pasukan ini mengusung tema “Melalui apel gelar pasukan Ops
Ramadniyah 2017, kita tingkatkan sinergi Polri dengan instansi terkait
dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman pada perayaan Idul Fitri
1438 H.
Dalam amanat
Kapolri yang dibacakan Kapolres Tanjungbalai AKBP Tri Setyadi Artono,
SH, SIK, MH menyampaikan, bahwa bahwa apel gelar pasukan ini merupakan
wujud kesiapan Polri dalam menghadapi kegiatan pengamanan hari raya Idul
Fitri 1438 H serta sebagai sarana untuk konsolidasi dan pengecekan
personil beserta kelengkapan sarpras sebelum menghadapi tugas pengamanan
di lapangan.
Selanjutnya
Kapolres menyampaikan atensi pemerintah saat ini, adalah pada beberapa
hal yaitu, terjadinya stabilitas harga pangan, Polri sudah bentuk satgas
Pangan, begitu juga terwujudnya kamtibmas aman dan kondusif, telah
ditingkatkan langkah preemtif dan preventif dengan mengoptimalkan
bhabinkamtibmas, selain itu meningkatkan kelancaran lalulintas pada arus
mudik lebaran tahun 2017.
“Dalam
mewujudkan stabilitas harga pangan, Polri telah membentuk satgas pangan
melalui kerjasama dengan instansi terkait serta penegakkan hukum yang
tegas, sedangkan untuk menjaga kondusifitas kamtibmas agar seluruh
kasatwil mampu menekan angka kejahatan konvensional melalui peningkatan
kegiatan preemtif, preventif, dan represif, serta berkaitan dengan
kelancaran arus lalulintas agar seluruh personel bisa memberikan
pelayanan secara All Out, berikan atensi penuh pada titik rawan macet
yang ada terutama puncak mudik yakni H-2 Idul Fitri dan puncak arus
balik pada H+5 Idul Fitri.” Tambah Kapolres
Polres
Tanjungbalai dan Jajaran siap menyelenggarakan Operasi Kepolisian
Terpusat dengan sandi operasi “Ramadniya 2017”. Operasi terpusat ini
dilakukan selama 16 hari dari 19 Juni sampai dengan 4 Juli 2017.
Sebelum
menutup amanatnya, Kapolres mengucapkan terima kasih kepada semua pihak
yang telah berpasrtisipasi dalam apel gelar pasukan operasi Ramadniya
tahun 2017 ini dan pada kesempatan yang penuh kebahagiaan ini kepada
seluruh anggota Polri dan seluruh elemen pengamanan beserta keluarga
dimanapun bertugas, saya menyampaikan ” Selamat hari raya Idul Fitri
1438 H, Mohon maaf lahir dan bathin.[rs/abu]
Posting Komentar
Posting Komentar