RANTAUPRAPAT | GLOBAL SUMUT-Saya berharap kiranya kepada
seluruh kwartir cabang gerakan pramuka dan seluruh jajaran, baik dari
kecamatan dan desa, kiranya kebersamaan ini dapat terus dibina, karena
yang namanya kebersamaan itu sangat indah dan Allah menyarankan kepada
kita kiranya silaturrahmi itu untuk selalu ditata dalam satu wadah
pramuka ini sudah kita ketahui bersama bahwa rasa idiologi, rasa
kebersamaan ini tetap dibina, untuk itu kedepan marilah kita tingkatkan
dan saya selaku Kamabicab dan Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu sangat
mendukung program-program yang akan dilakukan oleh Praja Muda Karana.
Demikian
dikatakan Bupati Labuhanbatu H Pangonal Harahap, SE, M.Si, Selasa
(20/6) malam dalam arahannya pada acara Buka Puasa bersama dengan
Keluarga Besar Gerakan Pramuka Labuhanbatu yang diselenggarakan di
Pendopo Kabupaten Labuhanbatu Jln. Wr. Soepratman Rantauprapat.
Kakak-kakak
dan adik-adik telah melaksanakan agenda pramuka yang dimulai dari tadi
pagi yaitu Rakercab sampai pada malam hari ini buka puasa bersama dan
sholat isya serta tarawih bersama, artinya ini suatu kebahagiaan yang
mendasar dan penuh kebersamaan didalam praja muda karana Labuhanbatu.
Untuk
itu saya selaku Kamabicab mengucapkan terima kasih banyak kepada
seluruh kakak dan adik yang telah melaksanakan agenda rakercab, artinya
Rakercab ini menyusun program, langkah-langkah dan karya-karya yang akan
dilakukan oleh pramuka pada saat ini sampai kedepan, hal ini dihadiri
oleh orang tua kita senior-senior atau kakak-kakak yang telah lama
terjun ke pramuka.
Menurut
Pangonal Harahap, dalam jangka waktu dekat ini suatu keberhasilan yang
harus kita tempuh, bahwa mungkin kalau tidak ada halangan kita berusaha
semaksimal mungkin agar kiranya bumi perkemahan di Labuhanbatu ini dapat
kita adakan, karena ini merupakan sejarah yang paling berharga yang
paling berkenang oleh generasi-generasi muda kita kedepan dalam
kepengurusan bapak/ibu Kwartir Cabang dan saya selaku Kamabicab bisa
melahirkan sebuah perkemahan yang mana arti dari pada perkemahan ini
sangat bagus dan sangat indah untuk kita hayati kedepan, apalagi yang
saat ini kita mengetahui betul bahwa kenakalan-kenakalan remaja sudah
sangat merajalela di republik ini dan tidak terhindar dari Labuhanbatu.
Maka
kita harus banyak membuat gerakan-gerakan yang sifatnya mendidik
sehingga generasi-generasi kita terhindar dari pada kenakalan-kenakalan
remaja, saya dan Kepala SKPD serta Kwartir Cabang bersusah payah
menguras tenaga, fikiran bahkan waktu bagaimana caranya untuk membangun
pramuka ini supaya lebih baik di Labuhanbatu sehingga sedikit bisa
mencegah daripada kenakalan-kenakalan remaja yang tidak kita inginkan di
daerah ini.
Acara
buka puasa yang dirangkai dengan sholat magrib, isya dan tarawih
berjamaah itu ditandai pula dengan pemberian bingkisan kepada peserta
Rakercab Gerakan Pramuka Labuhanbatu Tahun 2017 yang berlangsung di Aula
Gedung PKK, bahkan kegiatan buka puasa tersebut juga dihiasi dengan
mendengarkan tausyiah agama yang disampaikan oleh Al Ustadz Rendy
Fitrayana, LC.[Dimhar Lubis/Parlaungan]
Teks Foto : Bupati Labuhanbatu H Pangonal Harahap, SE, M.Si saat menyerahkan bingkisan kepada salah seorang peserta Rakercab Gerakan Pramuka Labuhanbatu dalam acara buka puasa bersama di Pendopo.
Teks Foto : Bupati Labuhanbatu H Pangonal Harahap, SE, M.Si saat menyerahkan bingkisan kepada salah seorang peserta Rakercab Gerakan Pramuka Labuhanbatu dalam acara buka puasa bersama di Pendopo.
Posting Komentar
Posting Komentar