0
MEDAN | GLOBAL SUMUT-Pemerintah Kota Medan melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Medan sosialisasikan aplikasi e-Perencanaan kepada anggota DPRD Kota Medan, di ruang Sekretariat DPRD Kota Medan, Selasa (25/4/2017).

Hadir dalam sosialisasi tersebut Sekda Kota Medan Ir. Syaiful Bahri, Kepala Bappeda Kota Medan Ir. Wiriya Alrahman, MM, Sekretaris DPRD Kota Medan Drs. Abdul Azis dan sejumlah anggota DPRD Kota Medan.

Kepala Bappeda Kota Medan Ir. Wiriya Alrahman, MM dalam paparanya menjelaskan aplikasi e-Planing atau e-Perencanaan ini telah di launcing tanggal 6 April 2017 lalu di Kantor Gubenur Sumatera Utara, disaksikan langsung oleh Gubenur Sumatera Utara Ir. T. Ery Nuradi M.Si, pimpinan KPK dan Pimpinan BPK.

Aplikasi e-Planing ini berisikan berbagai rencana kerja dari Pemko Medan yang disesuaikan dengan aspirasi dari masyarakat dan dapat langsung diakses oleh masyarakat melalui situs www.eperencanaan.pemkomedan.go.id. "Program e-Planing ini memiliki beberapa aplikasi yang dapat kita akses, salah satunya aplikasi rembuk warga, aplikasi ini berisikan masukan masyarakat dari tiap lingkungan yang kemudian ditampung untuk dilanjutkan ke situs masing - masing SKPD Pemko Medan sesuai dengan bidangnya." kata Wiriya. "Dari aspirasi masyarakat ini lah nantinya SKPD membuat rencana kerja untuk selanjutnya disampaikan dalam Musrembang tingkat Kota Medan." lanjutnya.

Kemunculan aplikasi e-Planing ini disambut positif oleh Wakil Ketua DPRD Kota Medan Ikhwan Ritonga, menurutnya ini merupakan kemajuan dari Pemko Medan. "Aplikasi ini patut kita apresiasi, ini bukti kemajuan dari Pemko Medan." ungkapnya.

Sementara itu Sekda Kota Medan Ir. Syaiful Bahri berpesan kepada Kepala dan seluruh staff Bappeda Kota Medan agar memahami prosedur penggunaan e-Planing tersebut, jangan sampai tidak mengetahui cara mengelolahnya, karena aplikasi e-Planing ini sangat membantu para anggota DPRD Medan dalam menampung asil reses yang di proleh dari masyarakat.[rs/gbs/mdn]

Posting Komentar

Top