MEDAN | GLOBAL SUMUT-Ketua Yayasan Jantung Indonesia
(YJI) Cabang Utama Sumut Hj Rita Maharani Dzulmi Eldin SH, mengikuti
senam jantung sehat bersama warga Medan di Lapangan Merdeka, Minggu
(16/4).
Senam jantung
sehat ini rutin digelar YJI bekerja sama dengan Pemko Medan setiap
minggu pagi sekaligus mengisi moment Car Free Day.
Hadir
juga Wakil Walikota Medan Ir Akhyar Nasution Msi, Kadispora Marah Husin
Lubis, Camat dan Lurah se - Kota Medan, Anggota TP PKK Kota Medan dan
Pengurus YJI Sumut. Dengan dipandu Instruktur, Ketua YJI Sumut Hj Rita
Maharani dan Wakil Walikota Medan mengikuti gerakan senam jantung sehat
bersama warga lainnya.
Dikatakan
Hj Rita, Melalui Senam Jantung Sehat ini kita mengajak masyarakat untuk
peduli dengan kesehatan jantung. Sebab jantung memiliki peranan sangat
penting yakni memompa darah ke seluruh tubuh kita.
"Kami
YJI tidak pernah bosan untuk mengajak seluruh masyarakat untuk rutin
melakukan senam jantung sehat agar tubuhnya sehat dan dapat menjalani
aktifitas sehari - hari", kata Hj Rita.
Selain
Senam Jantung Sehat, warga juga dapat memanfaatkan moment Car Free Day
dengan berolahraga lainnya seperti Lari dan sepatu roda dan sepeda
santai.[rs]
Posting Komentar
Posting Komentar