AMBON | GLOBAL SUMUT-Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) H Tengku Erry
Nuradi mengharapkan momentum Hari Pers Nasional (HPN) 2017 menjadi
tonggak perubahan Pers menjadi lebih baik.
“Media massa di Sumut harus bisa memenuhi verifikasi dan sertifikasi oleh Dewan Pers agar semakin professional dan bertanggungjawab,” sebut Gubsu Erry kepada wartawan saat menghadiri puncak acara HPN 2017 yang juga dihadiri Presiden Jokowi di Ambon, Kamis (9/2/2017).
Turut mendampingi Gubsu, Ketua TP PKK Ny Evi Diana, Pj Walikota Siantar Anthony Siahaan, Pj Walikota Tebingtinggi OK Zulkarnain, Ketua PWI Sumut Hermansyah, Ketua SPS Sumut Farianda Sinik, Ketua IKWI Sumut Dewi Budiati dan sejumlah Kepala SKPD.
Sesuai dengan arahan Dewan Pers ada semacam verifikasi, ini adalah positif, walaupun ada sebagian pihak yang mengatakan seperti menghambat. Padahal sebenarnya tidak. “Ini dalam rangka menerapkan good media,” kata Erry.
Sebagaimana diumumkan dalam HPN 2017, Dewan Pers sudah melakukan verifikasi terhadap 77 media. Dalam dua tahun ke depan Dewan Pers akan mendorong media mengikuti verifikasi dimaksud. “Kalau pemerintah dituntut menerapkan good governance, maka media juga harus ikut menerapkan good media. Demikian juga masyarakat, harus berupaya menjadi good people,” tandas Erry.
Verifikasi media, menurut Gubernur, sudah menjadi tuntutan demi menjaga profesionalisme pers. Beberapa poin yang peting menurut Gubsu untuk diverifikasi seperti keahlian SDM dan kemampuan dana perusahaan pers dan juga pemenuhan kesejahteraan wartawan.
“Sehingga kalau media sudah memenui kewajiban-kewajiban, baru dia bisa melangkah ke arah professional. Kita tidak bisa bicara professional kalau SDM kurang, dana kurang sehingga profesionalisme akan berkurang,” ujarnya.
Sumut Layak
Kehadiran Gubsu di Ambon juga dalam rangka mempromosikan Sumut sebagai tuan rumah HPN 2018. Setelah malam sebelumya Gubsu bertemu dengan tokoh nasional dan mempromosikan Sumut, pada punck HPN di Lapangan Polda Ambon, Erry juga memanfaatkannnya sebagai ajang promosi.
Tokoh media Surya Paloh juga tidak luput dari incaran Erry. Gubernur memberikan pin bertuliskan mendukung Sumut sebagai tuan rumah kepada Surya Paloh. Tokoh media nasional dan politisi asal Sumut ini pun menyatakan dukungan dirinya, agar Sumut bisa menjadi tuan rumah HPN 2018.
Terkait kesiapan, Gubernur Erry mengatakan, Sumatera Utara sangat layak menjadi tuan rumah karena saat ini sudah menjadi salah satu destinasi MICE (meeting, incentive, convention and exhibition ) nasional.
“Kami mencoba melobi untuk menjadi penyelenggra HPN tahun 2018. Keunggulan Sumut saat ini sedang galak-galaknya membangun Danau Toba sebagai kawasan pariwisata bertaraf internasional, juga potensi lain seperti perkebunan dan keindahan alam,” jelas Erry.
Berapa organsasi besar menetapkan s
Sumut sebagai tuan rumah penyelenggaraan pertemuan nasional, diantaranya Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI).
Tahun depan ada Persatuan dokter gigi, dan Sumut juga ditetapkan menjadi penyelenggara MTQ Nasional pada 2018. “Ini membuktikan Sumut layak menjadi penyelenggara MICE nasional dan menjadi tuan rumah HPN 2018,” ujar Erry. [rs/red/gbs]
“Media massa di Sumut harus bisa memenuhi verifikasi dan sertifikasi oleh Dewan Pers agar semakin professional dan bertanggungjawab,” sebut Gubsu Erry kepada wartawan saat menghadiri puncak acara HPN 2017 yang juga dihadiri Presiden Jokowi di Ambon, Kamis (9/2/2017).
Turut mendampingi Gubsu, Ketua TP PKK Ny Evi Diana, Pj Walikota Siantar Anthony Siahaan, Pj Walikota Tebingtinggi OK Zulkarnain, Ketua PWI Sumut Hermansyah, Ketua SPS Sumut Farianda Sinik, Ketua IKWI Sumut Dewi Budiati dan sejumlah Kepala SKPD.
Sesuai dengan arahan Dewan Pers ada semacam verifikasi, ini adalah positif, walaupun ada sebagian pihak yang mengatakan seperti menghambat. Padahal sebenarnya tidak. “Ini dalam rangka menerapkan good media,” kata Erry.
Sebagaimana diumumkan dalam HPN 2017, Dewan Pers sudah melakukan verifikasi terhadap 77 media. Dalam dua tahun ke depan Dewan Pers akan mendorong media mengikuti verifikasi dimaksud. “Kalau pemerintah dituntut menerapkan good governance, maka media juga harus ikut menerapkan good media. Demikian juga masyarakat, harus berupaya menjadi good people,” tandas Erry.
Verifikasi media, menurut Gubernur, sudah menjadi tuntutan demi menjaga profesionalisme pers. Beberapa poin yang peting menurut Gubsu untuk diverifikasi seperti keahlian SDM dan kemampuan dana perusahaan pers dan juga pemenuhan kesejahteraan wartawan.
“Sehingga kalau media sudah memenui kewajiban-kewajiban, baru dia bisa melangkah ke arah professional. Kita tidak bisa bicara professional kalau SDM kurang, dana kurang sehingga profesionalisme akan berkurang,” ujarnya.
Sumut Layak
Kehadiran Gubsu di Ambon juga dalam rangka mempromosikan Sumut sebagai tuan rumah HPN 2018. Setelah malam sebelumya Gubsu bertemu dengan tokoh nasional dan mempromosikan Sumut, pada punck HPN di Lapangan Polda Ambon, Erry juga memanfaatkannnya sebagai ajang promosi.
Tokoh media Surya Paloh juga tidak luput dari incaran Erry. Gubernur memberikan pin bertuliskan mendukung Sumut sebagai tuan rumah kepada Surya Paloh. Tokoh media nasional dan politisi asal Sumut ini pun menyatakan dukungan dirinya, agar Sumut bisa menjadi tuan rumah HPN 2018.
Terkait kesiapan, Gubernur Erry mengatakan, Sumatera Utara sangat layak menjadi tuan rumah karena saat ini sudah menjadi salah satu destinasi MICE (meeting, incentive, convention and exhibition ) nasional.
“Kami mencoba melobi untuk menjadi penyelenggra HPN tahun 2018. Keunggulan Sumut saat ini sedang galak-galaknya membangun Danau Toba sebagai kawasan pariwisata bertaraf internasional, juga potensi lain seperti perkebunan dan keindahan alam,” jelas Erry.
Berapa organsasi besar menetapkan s
Sumut sebagai tuan rumah penyelenggaraan pertemuan nasional, diantaranya Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI).
Tahun depan ada Persatuan dokter gigi, dan Sumut juga ditetapkan menjadi penyelenggara MTQ Nasional pada 2018. “Ini membuktikan Sumut layak menjadi penyelenggara MICE nasional dan menjadi tuan rumah HPN 2018,” ujar Erry. [rs/red/gbs]
Posting Komentar
Posting Komentar