0
SIMALUNGUN | GLOBAL SUMUT-Meskipun pelaksanaan masih jauh dari sistem padat karya tapi proyek dana desa tahun 2016 hampir tuntas di beberapa desa di kecamatan hutabayuraja kabupaten simalungun
   
Kepala desa (Kades) desa Manrayap Bayu Agus Gunawan menjelaskan, pelaksanaan pembangunan proyek dana desa yang telah digariskan didesa kami ini hampir tuntas. Karena dua titik proyek jenis parit pasangan sudah selesai pengerjaannya dan dua lagi akan segera selesai pada bulan ini
   
Keberhasilan pelaksanaan pengerjaan proyek ini tentu atas kerjasama yang baik antara tim pelaksana kegiatan (TPK) dan pengelola keuangan dari desa yang jauh sebelumnya telah dibentuk sesuai kesepakatan dalam musyawarah ketika itu. Dan tidak lepas dari arahan atau petunjuk konsultan dana desa sehingga proyek ini berjalan lancar dan hasilnya sesuai dengan yang diharapkan serta tepat sasaran dalam peningkatan produktifitas warga setempat kata Agus Gunawan, Rabu (16/11)
Dalam pelaksanaan pembangunan proyek dana desa, masing-masing petugas yang terkait dalam hal pelaksanaan pengerjaan dilapangan bergerak sesuai tugas yang diembannya dan saling mendukung. Demikian juga partisipasi warga sangat kita apresiasi. Kesemuanya ini adalah atas manajemen kades yang transparansi terhadapa aparat dan warganya kata Karmi Damanik selaku Sekretaris desa.

Edi, selaku ketua TPK mengatakan bahwa dalam pelaksanaan dana desa yang sistem padat karya belum bias diwujudkan karena potensi warga kita masih jauh dari yang diharapkan sehingga pelaksanaan proyek ini tidak semua warga diberdayakan. Namun pada tahap awal pengerjaan berupa pemberdihan, warga ikut serta tanpa dikomandoi. Kami semua TPK telaj diberi tugas sesuai surat keputusan (SK) kepala desa, karena itulah kami dengan iklas berbakti pada desa Manrayap Bayu ini.
   
Lagi dijelaskan, ada empat titik proyek dana desa sudah dikerjakan dua diantaranya telah selesai yaitu jenis parit pasangan yang panjangnya masing-masing 145 meter dan 173 meter dan dua titik lagi berupa parit pasangan dan tembok penahan jalan masing-masing panjangnya 210 meter dan 20 meter sedang tahap pengerjaan diyakini bulan ini akan tuntas.
   
Demikian juga, Adi kepala desa Mancuk, Kliwon Kades Maligas Bayu, Rotbel Simanjuntak Kades Bosar Bayu, Liden sirait Kades rajamaligas I, M.Gultom Kades talang Bayu melaporkan dimeja kerjanya bahwa kegiatan Proyek dana desa tahun 2016 hampir tuntas dilaksanakan sesuai dengan aturan main dan kesepakatan aparat desa, maujana, LPMN dan masyarakat setempat.

Diamat Sinaga selaku Kasi PNN melaporkan pelaksanaan proyek dana desa disetiap desa dikecamatan hutabayuraja hampir tuntas. Tentang mekanisme pelaksanaannya sesuai aturan main yang digariskan oleh pemerintah. Tidak ada temuan dilapangan yang dapat menghambat pembangunan proyek dana desa di tingkat pedesaan semuanya kondusif. (Binsar sinaga)

Posting Komentar

Top