LANGSA
| GLOBAL SUMUT-Ketua dan anggota Tim Klarifikasi penilai lomba gampong
tahun 2016 dari Provinsi Aceh melakukan pemeriksaan administrasi
pemerintahan gampong dan juga melakukan peninjauan lapangan untuk
melihat dan menilai potensi yang ada di gampong Sidorejo Kecamatan
Langsa Lama Kota Langsa. Gampong Sidorejo Kecamatan Langsa Lama telah
lulus seleksi administrasi dan masuk 10 besar dari 23 kabupaten-kota
yang ada di Aceh dalam lomba Gampong terbaik tahun 2016.
Walikota
Langsa Tgk.Usman Abdullah,SE dalam kata sambutannya di acara
Klarifikasi Perlombaan Lapangan Perlombaan Gampong Tingkat Provinsi Aceh
Tahun 2016 di Gampong Sidorejo Kecamatan Langsa Lama Kota Langsa
mengatakan lomba Gampong yang dlaksanakan ini adalah merupakan program
pemerintah secara berjenjang dan berkelanjutan setiap tahun yang dimulai
dari tingkat kecamatan,tingkat kabupaten-kota,tingkat provinsi dan
sampai tingkat Nasional.Ini bukti pemerintah telah sungguh-sungguh
memberikan perhatian yang besar kepada lembaga pemerintah Gampong.
Dalam
rangka meningkatkan efektifitas peran kelembagaan Gampong akan
partisipasi masyarakat yang mendukung pemberdayaan masyarakat terhadap
keberhasilan Gampong perlu adanya penilaian kegiatan pemerintah Gampong
dalam bentuk perlombaan Gampong.
Pelaksanaan
perlombaan Gampong berpedoman pada Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor
18 tahun 2015 tentang evaluasi perkembangan desa dan kelurahan dan
ditindak lanjuti dengan surat Gubernur Aceh Nomor 414.2/3972 tanggal 4
Maret 2016 prihal Perlombaan Gampong tahun 2016.
Penilaian
perlombaan Gampong adalah bagian dari penilaian terhadap keberhasilan
pembangunan Gampong yang memfokuskan perhatiannya kepada semua indikator
yang prinsipil dari bidang pendidikan,kesehatan, ekonomi,keamanan dan
ketertiban masyarakat.
Adapun
tujuan perlombaan Gampong adalah untuk melihat kinerja aparatur
pemerintah Gampong dalam rangka meningkatkan kemampuan
berkomunikasi,administrasi,lingkungan dan partisipasi masyarakat dalam
melaksanakan pembangunan Gampong.
Akhirnya
Walikota Langsa Tgk.Usman Abdullah,SE mengharapkan kepada Camat,Geuchik
serta seluruh perangkat Gampong untuk memperhatikan,1.Tingkatkan
persatuan dan kesatuan,menanamkan rasa solidaritas, mempererat
kekeluargaan,saling menghargai satu dengan lainnya.2.Menjaga kebersihan
lingkungan untuk menghindari terjadinya berbagai macam wabah penyakit
"harapnya" (arman suharza)
Posting Komentar
Posting Komentar