MEDAN
| GLOBAL SUMUT-PKK sebagai pemberdayaan kesejahteraan masyarakat
merupakan mitra kerja pemerintah sekaligus dalam rangka mensejahterakan
masyarakat untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas kehidupan menjadi
keluarga yang sehat, terdidik, sejahtera dan maju, para pengurus serta
anggota PKK Kota Medan dalam hal ini harus dapat berperan sebagai mitra
pemerintah Kota Medan, demikian juga PKK pada tingkat kecamatan,
kelurahan hingga lingkungan. Hal ini dikatakan Walikota Medan Drs. H.T.
Dzulmi Eldin S, MSi saat melantik kepengurusan TP PKK Kota Medan periode
2016-2021, sekaligus membuka pelatihan Pengelolaan Program dan
Penyuluhan PKK (LP3-PKK) dan pelatihan Tim Penggerak dan Ketua Kelompok
PKK (TPK3-PKK) Kota Medan 2016, Senin (21/3/2016) di Gedung Serbaguna
Darma Wanita Jalan Rotan Medan, pelantikan ini turut pula dihadiri Wakil
Walikota Medan Ir. Akhyar Nasution, dan sejumlah pimpinan SKPD jajaran
Pemko Medan.
Melalui
pelantikan ini, Eldin minta kepada para pengurus dan seluruh anggota
PKK Kota Medan untuk membulatkan tekad mendukung program Pemerintah Kota
Medan agar pemerintah Kota Medan di 2016 dan kedepannya dapat lebih
baik lagi, selain itu juga diminta kinerja semua TP PKK ini terus
ditingkatkan dalam rangka memberikan kesejahteraan kepada masyarakat.
“Peran
PKK sangat terasa didalam memberikan kesejahteraan kepada masyarakat,
mari kita sama-sama bekerja menata Kota ini, ajak dan imbau masyarakat
untuk ikut menjaga kebersihan lingkungan agar program Medan Bersih Rumah
Kita dapat terwujud, “ harap Eldin.
Dalam
kesempatan ini juga Eldin minta kepada para anggota PKK yang dilantik
agar dapat bersama-sama membantu ketua TP PKK Kota Medan dalam
merumuskan program kerjanya untuk lima tahun kedepan, serta kepada
peserta pelatihan agar dapat meluaskan cakrawala dan keterampilannya
dalam mengelola sepuluh program TP PKK sehingga dapat semakin efektif.
“Saya
kira itu tujuan kita bersama dalam rangka mendorong program-program
pembangunan yang berbasis partisipasi di kota Medan, “ ungkapnya. Adapun
susunan kepengurusan TP PKK Kota Medan Periode 2016-2021 adalah sebagai
berikut : Ketua Ny. Rita Maharani Dzulmi Eldin, Wakil Ketua Ny. Nurul
Khairani Ahkyar, wakil ketua Ny. Asmalita Zulkarnaen, wakil ketua Tuty
Chairil, wakil ketua Ny. Nuraisyah Musyadad. Sekrtetaris Ny. Ana T
Irwansyah, wakil sekretaris Zulfikar Siregar, wakil sekretaris Neng
Zainab, wakil sekretaris Ny. Nur Asli, wakil sekrtetaris Drs. Ernest
Sembiring. Bendahara Ny. Yurina Syahnan, wakil bendahara Halim Hasibuan.
Selanjutnya,
Ketua (Kelompok Kerja) Pokja I Ny. Nursyamsiah R Parapat, Ketua Pokja
II Ny. Hj Hafni Hanum Marasutan, Ketua Pokja III Ny. Fitri Ahkyar dan
Ketua Pokja IV Ny. T Erna Lisma Edwin. Kepengurusan Pokja ini dilengkapi
dengan wakil ketua, sekretaris, dan para anggota.
Ketua
TP PKK Kota Medan Ny. Rita Maharani Dzulmi Eldin mengatakan 10 program
pokok PKK Kota Medan yang dibagi atas 4 Pokja akan dikerjakan sesuai
dengan tupoksinya masing-masing. Program-program TP PKK yang telah
disusun berkaitan dengan visi misi dari Walikota dan Wakil Walikota
Medan dalam membenahi dan memperbaiki kota Medan sebagai “rumah kita”.
“Saya
akan berusaha menjalankan dengan sebaik-baiknya program tersebut,
sembari terus berusaha meningkatkan mutu dan kualitas dari para anggota
PKK Kota Medan,”ujar Rita Maharani.(rls)
Posting Komentar
Posting Komentar