0
Wabup Sergai: “Manfaatkan Kartu KIS dan KIP secara Cermat dan Sesuai Kegunaannya” 

SERGAI | GLOBAL SUMUT-Wakil Bupati Serdang Bedagai (Wabup Sergai) Darma Wijaya SE bersama Direktur Pelayanan Kesehatan Primer Kementerian Kesehatan RI dr. Gita Maya, Selasa (1/3) membagikan 155.755 Kartu Indonesia Sehat (KIS) dan 45.057 Kartu Indonesia Pintar (KIP) kepada perwakilan warga yang berhak menerima, secara simbolis penyerahan dilakukan di Puskesmas Perbaungan.

Dalam penyerahan itu, Wabup Sergai Darma Wijaya SE mengatakan bahwa anggaran untuk Penerima Bantuan Iuran (PBI) KIS berasal dari dana APBN per Januari 2016. Untuk itu diharapkan kepada masyarakat penerima KIS dan KIP masyarakat Sergai, walaupun dengan terjamin biaya kesehatannya tetapi harus tetap menerapkan pola hidup lebih baik dan sehat, jelas Wabup Sergai.
Darma Wijaya juga menambahkan untuk KIP, masyarakat harus menggunakannya dengan baik dan tepat. Pemerintah memberikan KIP agar dimanfaatkan untuk kebutuhan sekolah seperti seragam, buku sekolah dan keperluan sekolah lainnya. “Jangan sampai dipergunakan bukan pada tempatnya” pungkasnya.

Sebelumnya Direktur Pelayanan Kesehatan Primer Kementerian Kesehatan RI dr. Gita Maya dalam sambutannya menyampaikan bahwa KIS merupakan perluasan dari program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang diluncurkan pemerintah sebelumnya, yaitu pada 1 Januari 2014. Program Indonesia Sehat melalui KIS memberikan tambahan manfaat dan layanan preventif, promotif dan deteksi dini yang akan dilaksanakan secara lebih intensif dan terintegrasi.
Sementara itu kepala BPJS Cabang Lubuk Pakam Phindo Bagus menyatakan bahwa anggaran KIS yang dianggarkan dalam APBN diperuntukan hanya bagi keluarga yang kurang mampu. Tahap pertama penyerahan KIS diawali untuk 5 Desa/Kelurahan di Kecamatan Perbaungan yakni Desa Cintaman Jernih, Bengkel, Melati Satu, Lidah Tanah dan Kelurahan Tualang serta  1 Desa di Kecamatan Pantai Cermin yakni Desa Pantai Cermin Kanan. Sedangkan penerima KIP untuk pelajar se-Kecamatan Perbaungan.

Turut hadir Ketua DPRD Sergai Syahlan Siregar ST, Dandim 0204/DS Letkol (Inf) Hanryan Indrawira dan Sekdakab Drs. H. Haris Fadillah, M.Si, Asisten Ekbangsos Drs. Hadi Winarno MM,  para SKPD dan Camat se-Kabupaten Sergai, para Kapus, para Kades/Lurah se-Kecamatan Perbaungan dan Pantai Cermin dan Kepala Badan Penyelenggaran Jaminan Sosial (BPJS) Lubuk Pakam Dr. Phindo Bagus Darmawan.(putra)

Posting Komentar

Top