0
MEDAN | GLOBAL SUMUT-Penjabat (PJ) Wali Kota Medan Drs Randiman Tarigan MAP berharap dengan hadirnya Anggota DPD RI Asal Sumut  dapat membantu Pemerintah Kota dalam menyampaikan keluhan masyarakat terkait dengan proyek pemasangan pipa air limbah rumah tangga yang terdapat di sejumlah wilayah di Kota Medan.

Demikian hal ini disampaikan Pj Wali Kota ketika menerima Kunjungan Kerja Komite III DPD RI asal Sumut Prof Damayanti Lubis didampingi Plh Sekda Erwin Lubis,  Asisten Pemerintahan Drs Mussadad, Kepala Dinas diantaranya Kadis Kominfo Drs Darussalam Pohan, Kadis Kesehatan drg Usma Polita dan Sejumlah Camat di Kota Medan.

Atas kunjungan kerjanya, Pj Wali Ko menyampaikan ucapan terima kasih kepada anggota DPD RI Daerah Pemilihan (Dapil) Sumatera Utara tersebut, sebab tujuan dari kunker ini adalah mendengarkan aspirasi dan masukan dari Pemerintah kota Medan yang nantinya akan dibawa ke pemerintah Pusat.

Saya sampaikan terima kasih atas kedatangan ibu ke Kota Medan. Sedikit ada beberapa hal yang ingin saya sampaikan mewakili Pemerintah Kota Medan, terutama keluhan masyarakat atas kinerja pemerintah pusat dalam pengerjaan proyek pemasangan pipa limbah rumah tangga,katanya

Menurut Pj Wali Kota, pengerjaan proyek yang berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) tersebut tidak berjalan baik dalam pelaksanaanya.

keluhan Pemko Medan mengenai pekerjaan pemerintah pusat (Kementerian PU), yang saat ini tengah mengerjakan proyek penanganan limbah yang berada di beberapa ruas jalan di Kota Medan.

Kami berharap untuk dituntaskan segera, karena pekerjaan proyek itu mengganggu kenyamanan transportasi dan drainase di Kota Medan.

Sebab selama ini dalam pengerjaannya mereka tampang melakukan pembiaran terhadap lubang - lubang yang digali, sehingga ini sangat meresahkan masyarakat" ungkap Randiman.

Diakui Randiman, atas proyek tersebut sudah banyaknya keluhan dari masyarakat kepada Pemerintah Kota (Pemko), akan tetapi karena ini proyek pusat maka Pemko tidak dapat berbuat apa -apa.

Selain itu Randiman juga menyampaikan keluhan lainnya, yakni pendangkalan sungai di beberapa sungai yang ada di Kota Medan. pendangkalan tersebut tentunya membawa dampak bagi kota medan, sebab sungai sudah tidak mampu menampung air hujan, sehingga di beberapa titik yang berdekatan dengan sungai terjadi banjir, seharusnya air dapat mengalir, tetapi karena sungai sudah penuh air kembali lagi.

Pemko Medan setiap minggunya rutin melaksanakan gotong royong di setiap kecamatan, membersihkan drainase guna mengurangi kebanjiran. Tidak bisa drainase saja yang dibersihkan, tetapi sungai juga tentunya hal tersebut merupakan wewenang Balai Besar Sungai, artinya pemko Medan tidak dapat berbuat lebih jelasnya.

Kemudian lanjut Randiman, Pemko juga telah berinisiatif mengeruk sungai, salah satunya sungai Sei Putih, hal itu dilakukan karena sungai sudah tidak dapat menampung debit air jika hujan turun. Tidak mungkin Pemko membiarkan banjir yang terjadi.

Alhamdulillah setelah dilakukan pengerukan banjir sudah tidak terjadi jadi,  untuk sungai lainnya agar Ibu dapat menyampaikan ke Pemerintah pusat agar dilakukan pengerukan, selain itu menyegerakan penyelesaian proyek air limbah rumah tangga tersebut, tuturnya.

Anggota DPD RI asal Sumut Damayanti Lubis mengatakan Kunker ke Kota Medan guna mendengar masukan dan  aspirasi dari Pemerintah Kota Medan untuk menambah masukan dirinya juga telah membagikan kuisioner kepada para SKPD dan Camat, yang nantinya kuisioner tersebut dapat dibawa ke pusat.

Menangapi keluhan Randiman, Damayanti mengatakan akan berupaya semaksimal mungkin untuk menyampaikan ke instansi terkait DPD RU dengan Pemerintah daerah merupakan Mitra kerja, jadi saya akan menampung semua aspirasi  dan keluhan yang disampaikan ini nanti semua akan saya sampaikan pada kementrian terkait di Jakarta, katanya (RHD)

Posting Komentar

Top