0
STABAT | GLOBAL SUMUT -Bupati Langkat, H Ngogesa Sitepu, SH bersama ratusan warga melakukan sholat munajat lailatul qadar di Masjid Shilaturahhmi Jalan Bakti ABRI Desa Sei Limbat Kecamatan Selesai hingga menjelang waktu sahur, Minggu (4/8) dinihari.

Munajat yang diprakarsai HM. Nurli BKM Shilaturrahmi tersebut dimulai menjelang pukul 24.00 Wib, namun sebelumnya Bupati Ngogesa mensempatkan diri berbuka puasa bersama jamaah dan anak yatim di masjid berjarak sekitar 500 meter dari kediaman pribadinya tersebut.

Khidmatnya suasana munajat lailatul qadar ramadhan 1434 H, sebabkan seluruh jamaah termasuk H Ngogesa dan calon wakilnya di Pilkada Langkat mendatang H Sulistianto serta segenap pejabat Pemkab Langkat yang turut diundang begitu khusyuk.

H. Ngogesa Sitepu pada kesempatan itu berterima kasih kepada seluruh masyarakat karena berlapang waktu dan ikhlas bersama ikuti acara dimaksud, tujuannya berniat terpeliharanya kondusifitas serta meminta pertolongan Allah SWT atas kemuliaan daerah (Langkat) menjelang digelarnya pelaksanaan Pilkada.

“Saya mengharapkan doa bapak, ibu, saudara, saudari semuanya yang hadir di kesempatan ini demi kelanjutan kepemimpinan di bumi Langkat dan kebaikan diri saya dan keluarga juga seluruh masyarakat,” ungkap Ngogesa.
Selanjutnya diungkapkan Bupati, segala yang tersembunyi dan yang tampak dari bathin dan perbuatan semoga saja Allah SWT selalu meridhoi niat dan ikhtiar untuk kebaikan Langkat ke depannya.
“Mudah-mudahan dengan keikhlasan kita bersama di malam ini, segala hajat dan doa kita dijabah Allah SWT melalui pintu keberkahan ramadhan serta pintu kemulian malam lailatul qadar,” harap Ngogesa.
Munajat lailatul qadar dilakukan melalui sholat sunat delapan rakaat dan setiap dua rakaatnya berganti imam diselingi sujud syukur, setelah sebelumnya ditandai dengan pembacaan Al Qur’an dan tausyiah disampaikan Al Ustadz H Ahmad Mahfud dilanjutkan dzikir bersama. Seusai sholat sunat, Bupati Ngogesa bersama warga maupun undangan lainnya makan sahur bersama di halaman masjid dengan menu yang sama tanpa ada beda dan diakhiri dengan sholat fardhu subuh berjamaah.(Awaluddin/Langkat)

Posting Komentar

Top