SEI RAMPAH | GLOBALSUMUT - Plh. Bupati Serdang Bedagai (Sergai) Ir. H. Soekirman meninjau
penyaluran Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM) di Kantor Pos Sei
Rampah di Dusun I Desa Sei Rampah, belum lama. Peninjauan ini untuk memastikan
bahwa penyaluran BLSM tidak mengalami kendala
Kehadiran Plh. Bupati Ir. H. Soekirman dalam peninjauannya
didampingi Camat Sei Rampah Drs. Fajar Simbolon disambut hangat oleh Kepala
Kantor Pos Sei Rampah Agustiar Sormin dan ratusan masyarakat kurang mampu
penerima BLSM.
Sembari menyapa sejumlah masyarakat, Plh. Bupati Soekirman juga berkesempatan
berdialog dengan beberapa anggota masyarakat yang tidak mendapat BLSM. Bupati
Soekirman menghimbau kepada jajaran Pemkab Sergai khususnya para Kepala Desa
dan Camat agar mendata keluarga tidak mampu yang tidak mendapat BLSM sehingga
pihak pemerintah daerah dapat membantu untuk merekomendasikan ke Kementerian
Sosial RI di Jakarta, ujar Bupati H. Soekirman.
Dan kepada masyarakat Sergai khususnya masyarakat Kecamatan Sei
Rampah, Soekirman berpesan agar mempergunakan uang BLSM ini untuk keperluan
yang berguna dan tidak bergantung kepada bantuan pemerintah semata. Masyarakat
Sergai harus bangkit berdiri sendiri dan saling bahu membahu untuk mewujudkan
masyarakat yang mandiri, ujar Soekirman
Kepala Kantor Pos Sei Rampah Agustiar Sormin melaporkan bahwa
penyaluran BLSM ini merupakan pembayaran tahap pertama untuk dua bulan. PT. POS
Indonesia bertugas membayarkan sesuai dengan data-data yang diberikan oleh
Badan Pusat Statistik (BPS). Penyaluran BLSM di Kantor Pos Sei Rampah ini
sebanyak 9.259 orang dan sampai peninjauan Plh. Bupati Sergai berjalan
dengan tertib dan lancar dan akan berlanjut hingga tanggal 15 Juli 2013
mendatang, jelas Agustiar.(GS|ind)
Posting Komentar
Posting Komentar