SEI RAMPAH | GLOBALSUMUT - Usai
dilantik Bupati Serdang Bedagai (Sergai) Ir. H. Soekirman oleh Gubernur
Sumatera Utara H. Gatot Pujo Nugroho ST, MSi melalui rapat paripurna istimewa
di gedung DPRD Sergai di Sei Rampah, Jumat (5/7), Ketua TP PKK Provsu Ny. Hj.
Sutias Handayani Gatot Pujo Nugroho secara resmi menyerahkan Surat Keputusan
Dewan Kerajinan Nasional Daerah Provinsi Sumatera Utara dan Surat Tugas TP PKK
Sergai periode 2013-2015 kepada Ketua TP PKK Sergai Ny. Hj. Marliah Soekirman.
Acara
serah terima dan temu pisah Ketua TP PKK Kabupaten Sergai yang dihadiri Bupati
Sergai Ir. H. Soekirman, Wakil Ketua TP PKK Provsu Ny. Hj. Evi Diana Erry yang
juga merupakan anggota DPRD Provsu, Kepala SKPD dan Camat se-Sergai, Kakan
Kemenag Sergai, Ketua Bayangkhari, Ketua Persit KCK, Ketua GOW, pengurus PKK
tingkat Kabupaten dan Kecamatan dilaksanakan di aula Sultan Sergai kompleks
Kantor Bupati di Sei Rampah.
Dalam
sambutannya Ketua TP PKK Provsu Ny. Hj. Sutias Handayani Gatot Pujo Nugroho
mengatakan bahwa gerakan PKK memiliki posisi dan peran yang strategis dalam
dinamika kehidupan bermasyarakat, berbansa dan bernegara. Sebagai wadah sosial
kemasyarakatan, PKK berupaya memberikan kontribusi yang terbaik dalam mendukung
percepatan pembangunan terutama menjadi mitra kerja bagi pemerintah dalam upaya
peningkatan pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga melalui 109 (sepuluh)
program pokok PKK.
Khusus
kepada Deskranasda, Ny. Hj. Sutias Handayani Gatot Pujo Nugroho berharap dapat
menjadi wadah pembangunan produk para pengrajin untuk mengembangkan produknya
dan sekaligus meningkatkan kesejahteraan mereka. Khususnya pengusaha mikro dan
UKM sehingga dapat meningkatkan taraf hidupnya sehingga dapat terus menurunkan
angka kemiskinan dan angka pengangguran dapat ditekan. Jadikan potensi kekayaan
bumi tanah bertuah negeri beradat ini untuk meningkatkan pendapatan asli daerah
Kabupaten ini, ujar H. Soekirman.(umm)
Posting Komentar
Posting Komentar