PERBAUNGAN
| GS - Mengawali kegiatan Safari Ramadhan 1434 H, Pemerintah Kabupaten Serdang
Bedagai (Pemkab Sergai) yang terdiri dari 17 Tim dengan melibatkan seluruh
unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD), Kepala SKPD, Camat se-Sergai
serta tokoh masyarakat dan alim ulama akan mengunjungi 51 mesjid diseluruh
Kabupaten Sergai.
Hari
pertama kunjungan Tim I yang bertepatan hari ketiga Ramadhan dipimpin langsung
Bupati Sergai Ir. H. Soekirman diawali mengunjungi Masjid Nurul Ikhlas
Lingkungan IV Kelurahan Tualang Kecamatan Perbaungan, Jumat sore (12/7).
Tim I ini disambut hangat oleh Camat Perbaungan Drs. Akmal, unsur Muspika,
Ketua TP PKK Kecamatan Perbaungan Ny. Akmal serta anggota Badan Kemakmuran
Masjid dan ratusan jamaah Masjid Nurul Ikhlas.
Ikut
serta dalam Tim I, Kapolres Sergai AKBP Arif Budiman SIK MH, mewakili Dandim
0204/DS, Ketua TP PKK Sergai Ny. Hj. Marliah Soekirman, Staf Ahli Bupati Bidang
Pembangunan Drs. Rachmat Karo-karo, Kabag Humas Dra. Indah Dwi Kumla, Kabag
Kessos Ikhsan AP, Kabag Umkap M. Faisal Hasrimy AP, MAP, Kabag Hukum Jufri Edi
SH, Ketua MUI Sergai H. Lukman Yahya, Kakan Kemenag Drs. H. M. Hasbi MH, tokoh
agama Ustadz Sutrimo Handoyo serta insan pers.
Dalam
sambutannya Bupati Ir. H. Soekirman mengatakan bahwa kegiatan safari Ramadhan
merupakan agenda rutin Pemkab Sergai sebagai sarana untuk membangun kedekatan
serta menciptakan komunikasi yang harmonis antara Pemerintah sebagai penerima
dan pengemban amanah dengan rakyat sebagai pemilik kedaulatan sekaligus pemberi
amanah. Tanpa adanya komunikasi yang harmonis, dikhawatirkan akan terjadi
ketimpangan informasi yang berdampak hilangnya rasa kepercayaan rakyat terhadap
pemerintah. Tentu hal ini akan sangat merugikan dari aspek partisipasi publik
sebagai sebuah syarat pembangunan yang partisipatif, ujar Bupati Sergai.
Lebih
lanjut H. Soekirman menjelaskan bulan suci Ramadhan merupakan momentum yang
luar biasa bagi kita sebagai hamba Allah yang beriman. Selain untuk dapat lebih
mendekatkan diri dan meningkatkan ketaqwaan kita kepada Allah SWT (hablum
minallah) juga untuk mempererat silaturrahmi sesama muslim (hablum minannas).
Bulan
Ramadhan adalah bulan yang penuh berkah, bulan kasih sayang serta bulan penuh
ampunan, untuk itu dihimbau kepada seluruh masyarakat Sergai khususnya jamaah
Masjid Nurul Ikhlas agar bulan suci ini diisi dengan ibadah sebanyak-banyaknya,
sebab selama Ramadhan pahala yang kita peroleh akan dilipatgandakan Allah
SWT, jelas Soekirman.
Tak
lupa Bupati Soekirman mengingatkan kita semua, menghadapi pasca kenaikan ВВМ
yang berdampak terhadap perekonomian, salah satunya melambungnya harga bahan
pokok makanan yang akhirnya dapat menimbulkan kejahatan di masyarakat seperti
pencurian dan perampokan. Untuk itu dihimbau kepada masyarakat khususnya
generasi muda agar jangan terprovokasi dengan isu - isu yang berkembang
sehingga akhirnya dapat merusak kekondusifan daerah tanah bertuah negeri
beradat ini.
Melalui
kesempatan safari Ramadhan ini, Soekirman yang baru dilantik menjadi
Bupati Sergai hingga tahun 2015 mengajak generasi muda agar selalu bekerja dan
berusaha keras untuk mencapai keberhasilan dan kesuksesan. Serta sedini mungkin
menjauhkan diri dari penyakit masyarakat seperti perkelahian gank motor,
pencurian dan narkoba.
Sebelumnya
Ketua Badan Kemakmuran Masjid Nurul Ikhlas H. Chairuddin Syaiful atas nama
seluruh jamaah mengucapkan selamat datang kepada tim Safari Ramadhan serta
mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan bingkisan yang diberikan Pemkab
Sergai. Semoga apa yang telah diberikan dapat bermanfaat serta menjadi berkah.
Serta melaporkan bahwa mesjid ini dibangun berasal dari infaq, sedekah dan
zakat masyarakat sekitar.
Acara
safari ramadhan ini diisi dengan tausiyah oleh Al-Ustadz Sutrimo Handoyo yang
menjelaskan pahala shalat tarawih setiap malam. Malam pertama, peleburan dosa
manusia secara pribadi, malam kedua peleburan dosa kedua orang tua dan diri
sendiri, kemudian malam ketiga seluruh dosa dihapus dan segala amal ibadah kita
diterima Allah SWT.
Kemudian
bagi yang melakukan shalat tarawih malam keempat laksana membaca empat kitab,
malam kelima mendapat pahala laksana pahala shalat di masjidil haram, mesjid
nabawi dan masjidil aqsa serta malam keenam pahalanya seperti tawaf di baitul
ma'al dan akan dihapus seluruh dosanya.
Untuk
malam keduapuluhsembilan Allah SWT akan memberi pahala laksana berangkat haji
sebanyak seribu kali serta malam ketigapuluh disebut malam istimewa karena akan
dapat makan buah-buahan dan mandi di sungai didalam surga, jelas ustadz
Sutrimo.
Diakhir
tausiyahnya, ustadz yang dikenal dengan bahasa jawanya memberikan pesan kepada
seluruh masyarakat Sergai khususnya jamaah Masjid Nurul Ikhlas agar janganlah
membuat mesjid megah yang sedang dibangun ini ibarat kerenda mayat. Walaupun
kerenda itu mewah tetapi tidak seorangpun yang mau masuk ke dalamnya. Seyogianya
mesjid yang megah ini selalu ramai diisi kegiatan para jamaah baik waktu shalat
maupun pengajian-pengajian dan dakwah islami lainnya, pungkas Sutrimo Handoyo.
Sebelumnya
pada hari yang sama, Jumat sore (12/7) secara resmi Bupati Sergai Ir. H.
Soekirman melepas 17 Tim Safari Ramadhan 1434 H yang akan mengunjungi 51 mesjid
di 17 Kecamatan se-Kabupaten Sergai.
Dalam
arahannya Bupati Sergai menghimbau kepada semua Tim Safari Ramadhan agar dapat
memberikan informasi bidang pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan kepada
jamaah yang dikunjungi. Sehingga nantinya diharapkan masyarakat dapat berperan
serta untuk lebih meningkatkan kemajuan dan kemakmuran kabupaten ini. (ummi|Gs)
Posting Komentar
Posting Komentar