LANGKAT | GLOBAL SUMUT - Ribuan warga Desa Halaban Kecamatan Besitang bersama Jama'ah
Al Hidayah Desa tersebut dipandu Ustadz Kusdiantoro, S.Pdi membaca Al Fatihah
dan mendo'akan Bupati Langkat H. Ngogesa Sitepu, SH agar diberkahi kekuatan
untuk dapat terus berjuang demi kesejahteraan Langkat sekaligus dapat kembali
meneruskan perjuangan 5 tahun kedepan.
Kegiatan itu berlangsung pada acara silaturrahim sekaligus
peringatan milad ke 2 pengajiann Al Hidayah Desa yang berbatasan langsung
dengan Provinsi NAD tersebut, Kamis (30/5).
Kusdiantoro yang juga dikenal sebagai tokoh masyarakat itupun
menyampaikan kearifan H. Ngogesa sebagai seorang pemimpin, "Pak Ngogesa
memang sosok yang bijaksana, saya salut sama beliau dalam membina rumah tangga,
apalagi anak-anaknya, sering saya jumpa salah seorang anak beliau setiap kali
sholat di Masjid dekat kediamannya yang kebetulan disebelah rumah sahabat
saya" ujar ustadz muda itu menceritakan.
Lebih lanjut dikatakannya, "Sungguh sederhana, hanya
sholat dengan mengenakan baju kaos dan kain sarung, jauh dari sikap
sombong, saya meyakini ini merupakan
didikan sang Ayah (H.Ngogesa), pemimpin amanah dan bijaksana seperti inilah
yang sedang kita butuhkan untuk menjadikan Langkat daerah yang penuh keberkahan
dari Allah" sebut Kusdiantoro.
Bupati H. Ngogesa yang diwakili Staf Ahli bidang
Kemasyarakatan dan SDM Amir Hamzah Silatturahim dan merupakan cerminan sebagai
manusia yg senantiasa mendambakan kebersamaan dan ingin selalu mendekatkqn diri
dengan Sang Khalik.
"Kebersamaan
merupakan landasan kuat tumbuhnya persaudaraan" kata H. Ngogesa searaya berpesan untuk
memelihara suasana kenyamanan dan tetap kedepankan musyawarah pada setiap
persoalan yang muncul.
Sementara Ketua Pembina Al Hidayah Hj. Nuraida Ngogesa
mengajak warga yang didominasi kaum ibu itu untuk memiliki tanggung jawab besar
dalam mendidik anak karena merupakan pendidik pertama dan utama di rumah
tangga.
"Demikian juga kaum bapak sebagai nakhoda diharapkan
memiliki kewibawaan sebagai tauladan" kata Ketua TP.PKK Langkat itu.
Acara diakhiri dengan penyerahan santunan kepada 70 orang anak
yatim oleh Hj. Nuraida, Staf Ahli Bupati bidqng Politik dan Hukum Rasmi Sitepu,
Camat Besitang Nuriadi dan Kades Halaban Supriadi Tarigan.(Awaluddin / Langkat)
Posting Komentar
Posting Komentar