Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan melansir temuan ihwal
aliran dana dari rekening tersangka pencucian uang Ahmad Fathanah ke 45
perempuan. Duit itu digelontorkan sejak 2005 sampai 2013. Selain
tersangka pencucian uang, Komisi Pemberantasan Korupsi menetapkan
Fathanah sebagai tersangka suap kuota impor daging sapi.
"Semua sudah diserahkan ke KPK," kata Kepala PPATK Muhammad Yusuf
kepada Tempo kemarin. Namun, Yusuf menolak merinci siapa saja perempuan
yang menerima kucuran dana dari Ahmad Fathanah. Menurut Yusuf, transaksi Fathanah mencurigakan karena ada perpindahan dana ke perempuan yang bukan istri atau kerabatnya. "Profil Fathanah juga mencurigakan," kata Yusuf. Berdasarkan pengakuan Fathanah ke penyidik KPK pada 30 Januari lalu, sejak 2004 dia sudah membantu Luthfi Hasan Ishaaq, yang ketika itu masih menjabat Bendahara Partai Keadilan Sejahtera. Luthfi, Presiden PKS yang mundur pada Februari lalu, ditetapkan sebagai tersangka kasus suap impor sapi dan pencucian uang oleh KPK.
Dari penelusuran Tempo, aliran dana ke 45 perempuan itu melalui rekening Bank Mandiri dan Bank Central Asia. Berdasarkan nilai transaksi ke para perempuan tersebut, Fathanah paling sedikit mentransfer Rp 1,1 juta dan transaksi paling besar mencapai Rp 2 miliar. Jumlah transaksi ada yang sekali dan paling banyak sembilan kali.
Pada Maret 2004 sampai Oktober 2005, Fathanah melalui Bank BCA mentransfer Rp 156 juta ke Dewi Kirana sebanyak 30 kali. Pada Februari-Juni 2005 lewat BCA, Fathanah tercatat mengirim uang Rp 6,75 juta dalam empat kali transaksi ke Dewi Kirana. Pada kurun waktu Januari 2011-Februari 2013, melalui Bank Mandiri, Fathanah mengirim Rp 265 juta dalam delapan kali transaksi ke Dewi.
Ada juga aliran duit Rp 35 juta dari Fathanah ke Tri Kurnia Puspita lewat Bank Mandiri pada Januari 2011-Februari 2013. Kemudian Rp 7,5 juta diberikan kepada Kiki Rizki Amalia melalui BCA sebanyak dua kali transaksi pada Maret-Oktober 2005.
Menurut Sefti Sanustika, istri ketiga Fathanah, Dewi Kirana tak lain adalah bekas istri Fathanah. Sementara itu, kendati hanya tercatat menerima Rp 35 juta, Tri Kurnia justru menyerahkan dana dari Fathanah ke KPK sebesar Rp 400 juta. Tri juga menyerahkan Honda Freed, gelang Hermes Rp 70 juta, dan Rolex Rp 10 juta, yang semuanya dibelikan Fathanah.
Adapun nama Kiki Rizki Amalia masih menjadi teki-teki karena belum dipanggil KPK. Nama ini kerap diidentikkan dengan artis Kiki Amalia. "Saya enggak pernah menerima uang apa pun. Bisa jadi itu nama Kiki yang lain," kata Kiki Amalia.
Selasa, 21 Mei 2013, pengacara Fathanah, Ahmad Rozi, belum bisa dimintai komentar soal aliran duit kliennya. Ketika mendampingi Fathanah saat bersaksi untuk terdakwa kasus suap impor sapi, Juard Effendy dan Arya Effendi, Jumat lalu, Rozi mengatakan dana Fathanah tak sampai ke 20 perempuan.
Daftar Aliran Dana ke Wanita-Wanita Fathanah
Sebanyak 45 wanita diduga menerima duit dan hadiah dari Ahmad Fathanah, tersangka suap kuota impor daging sapi. Berikut ini catatan sumber Tempo. Sebagian penerima yang sudah diperiksa KPK:
Sefti Sanustika
Jumlah: Rp 269 juta
Bank: Mandiri
Periode: Januari 2011-Februari 2013
Tri Kurnia Rahayu
Jumlah: Rp 35 juta
Bank: Mandiri
Periode: Januari 2011-Februari 2013
Jumlah Dana | Jumlah Penerima | Bank | Periode |
1. Rp 2 miliar | 1 orang | Mandiri | Januari 2011-Februari 2013 |
2. Rp 1 miliar | 2 orang** | Mandiri | Januari 2011-Februari 2013 |
3. Rp 500 juta-Rp 1 miliar | 3 orang | Mandiri dan BCA | Maret 2004-Oktober 2005/Januari 2011-Februari 2013 |
4. Rp 100-500 juta | 10 orang | Mandiri dan BCA | Maret 2004-Oktober 2005/Januari 2011-Februari 2013 |
5. Rp 50-100 juta | 5 orang | Mandiri dan BCA | Maret 2004-Oktober 2005/Januari 2011-Februari 2013 |
6. Rp 30-50 juta | 6 orang | Mandiri dan BCA | Januari 2011-Februari 2013 |
7. Rp 10-30 juta | 7 orang | Mandiri dan BCA | Maret 2004-Oktober 2005 |
8. Rp 1-30 juta | 11 orang | BCA | Maret 2004-Oktober 2005 |
Posting Komentar
Posting Komentar