STABAT | GLOBAL SUMUT -Ketua
Umum PSSI Prof. Dr. Johar Arifin Husein menyatakan bahwa
tidak ada lagi konflik persepak bolaan di Indonesia, timnas sudah satu dan
satu-satunya yang akan berjuang membela merah putih dalam berbagai pertandingan
dan event-event baik didalam Negeri maupun pada pertandingan Internasional.
Dijelaskan bahwa Indonesia sekarang memiliki berbagai
usia dalam tim Nasional Sepak Bola diantaranya U-12, U-14, U-18 yang sedang
mengikuti Piala ASEAN, U-23 yang sedang dipersiapkan menghadapi Sea Games dan
tim senior yang saat ini sedang berjuang untuk mengikuti Piala Asia, sejumlah
tim yang dimili oleh timnas itu kiranya membuka peluang dan kesempatan terhadap
bibit-bibit pemain untuk mengisi kompisisi tim dalam berbagai usia.
Hal ini diungkapkan Johar saat menghadiri Pembukaan
Turnamen Sepak Bola U-18 Pos Metro Langkat yang dibuka secara resmi oleh Bupati
Langkat H. Ngogesa Sitepu, SH di Lapangan Sepak Bola Alun-alun T. Amir Hamzah
Stabat, Jum’at (12/4).
Johar yang merupakan putra asli melayu Tanjung Pura
itu berharap pembinaan sepak bola pada usia muda seperti yang sedang digelar di
Langkat dapat terus berlanjut kedepannya demi kemajuan persepakbolaan khususnya
di Kabupaten Langkat.
Sementara
Bupati Haji Ngogesa mendukung dan menyambut baik digelarnya acara
tersebut, hal ini terbukti dengan diberikannya dana pembinaan secara pribadi
sebesar Rp. 80 juta kepada 32 tim yang berasal dari Kecamatan se-Kabupaten
Langkat.
Dirinya berharap semua pihak yang terlibat pada event
itu untuk menjunjung tinggi nilai sportifitas, mengedepankan semangat fair play
serta bersifat kesatria yakni mengakui keunggulan pihak lain dan bertekat
meraih prestasi secara jujur sebagai bagian dari sikap kesatria.
“Menagkalah
dalam pertandingan hal yang wajar, jangan cederai kegiatan ini hingga usai
nantinya” kata Bupati Langkat itu seraya mengajak secara bersama
membangkitkan semangat generasi muda Langkat untuk mencintai prestasi dengan
melakukan kegiatan positif dan menghindari perilaku yang melemahkan generasi
bangsa.
Disela-sela acara Ketua panitia Darwis Sinulingga
didampingi Sekretaris Johasman Tarigan dan Bendahara M. Zaid Lubis menjelaskan
event tersebut diadakan dalam rangka peringatan HUT ke 1 tahun berdirinya Pos
Metro Langkat-Binjai, pihaknya juga menyampaikan turnamen yang dapat terlaksana
tidak terlepas dari dukungan Haji Ngogesa itu selain menjadi hiburan bagi warga
Langkat-Binjai juga janji rekomendasi pemain pilihan PSL untuk mengikuti
Suratin CUP dan divisi III.
Sebelumnya Pimpinan Umum Pos Metro Langkat-Binjai Jainova
Sihotang merasa bangga atas kehadiran Ketum PSSI Johar Arifin dan Bupati
Langkat Haji Ngogesa pada kompetisi yang mereka gelar walaupun disadari
kesibukan tugas yang diemban oleh kedua putra Langkat tersebut sangat padat
namun tetap hadir bersama dalam acara itu, ”Hal
ini menunjukan kepedulian Pemerintah khususnya PSSI dan Pak Ngogesa terhadap
kemajuan dunia sepak bola di Langkat” ujarnya.
Ketum PSSI bersama Bupati yang juga turut hadir
Wakapolres Kompol Safwan Khayat, Kadispora T. M. Auzai, Ketua KONI Langkat T.
M. Jeffry dan Pemred Pos Metro Langkat-Binjai Hartono Tugiman sempat
menyaksikan pertandingan perdana antara kesebelasan Putra Jaya dari Kecamatan
Selesai yang secara kebetulan nomor urut tandingnnya dicabut oleh Bupati Haji
Ngogesa melawan kesebelasan Football Akademik dari Kecamatan Tanjung Pura yang
secara kebetulan pula nomor urut tandingnya dicabut oleh Ketum PSSI Johar
Arifin.(Redaksi)
Posting Komentar
Posting Komentar