LANGKAT | GLOBAL SUMUT -Bupati Langkat
H. Ngogesa Sitepu, SH secara pribadi memberikan bantuan sertu sebanyak 15 truk
untuk perbaikan jalan Tobanauli Dusun II Bukit Payung Desa Kwala Pesilam
Kecamatan Padang Tualang sepanjang 3 M x 2,5 Km, bantuan pribadinya itu
diserahkan kepada warga karena dirinya merasa prihatin melihat kondisi jalan
alternatif dalam keadaan rusak dan membutuhkan perawatan sedangkan anggaran yang
berasal dari APBD belum ada terprogram disana.
Bantuan
tersebut langsung diserahkan melalui perwakilan keluarga Juliadi dan diterima
warga setempat kemudian dikerjakan secara gotong royong bersama Camat Padang
Tualang M.Yusuf, Kades Kwala Pesilam Rahmat dan rombongan pemuda
yang dimotori Tokoh Pemuda setempat Bambang S.
Camat M. Yusuf
bersama Bambang kepada wartawan Rabu (27/3) mengatakan bahwa bantuan yang
diberikan kepada masyarakat itu bentuk kepedulian Haji Ngogesa kepada masyarakat
khusunya warga Desa Kwala Pesilam, karena jalan itu merupakan jalan inti salah
satu sarana penghubung untuk membawa hasil bumi para pertani dan hasil
perkebunan desa.
Lebih lanjut
dikatakan Bambang Batuan Haji Ngogesa bukan hanya di Desa Kwala Pesilam saja
tetapi juga di 12 Desa dan 1 Kelurahan yang ada di Kecamatan Padang Tualang
sudah menerima bantuan dari dana pribadi Pak Ngogesa, oleh karenanya Bambang dan
para pemuda setempat menilai Haji Ngogesa layak pimpin Langkat kembali dan
pihaknya berjanji merapatkan barisan untuk memilihnya pada Pilkada
mendatang.
Camat Padang
Tualang M.Yusuf menjelaskan bahwa bantuan pribadi yang sering diberikan Bupati
merupakan bentuk kepeduliannya kepada masyarakat yang sudah dilakukan sejak
lama, “Bantuan itu sedikitpun tidak menggunakan uang dari APBD Langkat
melaikan uang pribadi beliau”, katanya
Dijelakan
tergugahnya Bupati Langkat itu untuk membenahi Infra Struktur dengan menggunakan
uang pribadi untuk memperlancar arus lalu lintas masyarakat guna memudahkan para
petani membawa hasil pertanian sehingga pada gilirannya dapat meningkatkan PAD
Langkat.
Sementara
Kepala Desa Kwala Pesilam Rahmat atas nama warga masyarakat Kwala Pesilam
mengucapkan ribuan terima kasih kepada Bupati Haji Ngogesa telah membantu
perbaikan jalan yang merupakan jalan alternatif bagi masyarakat.(Awaluddin / Langkat)
Posting Komentar
Posting Komentar