0
SECANGGANG | GLOBAL SUMUT -  Tak kunjung dioerbaiki kondisi jalan di kelurahan hinai kiri lingkungan I kini sudah sangat memprihatinkan, sebab bagian badan jalan hancur dan kondisinya bagai
kubangan kerbau saat hujan turun.

Meski demikian keadaan jalan yang parah lebih kurang 500 meter ini masih tetap dilalui warga sebab jalan tersebut jalan utama menuju kepemukiman warga dan merupakan lintas utama menuju penyebrangan desa
hinai kanan, selain itu jalan tersebut juga merupalan akses menuju sekolah tsanawiyah tarbiyah hinai kiri.

Dengan kondisi yang rusak parah warga sekitar berharap agar pemerintah kabupaten langkat mengulurkan tangan dalam hal ini dinas pekerjaan umum untuk segera memperbaiki jalan yang berlubang ini, sebab jalan
ini juga mengganggu aktivitas siswa/i madrasah tsanawiyah disebelahnya yang harus rela menanggalkan sepatu jika melintas dari arah jalan tersebut.

"saat hujan siswa/i madrasah hinai kiri terganggu melintas dari arah jalan ini karena berlubang, becek dan licin malah sampa-sampai harus membuka sepatunya" bilang warga kepada wartawan belum lama ini. "kalau
diperhatikan dan dibandingkan dengan daerah lain tentu tempat kami ini paling menyedihkan, sudah jelas hancur dan bagai kubangan kerbau pula namun tak kunjung diperbaiki".

Dari pantauan dilapangan selain jalan lintas penyebrangan didusun I juga masih banyak jalan yang berlubang dan belum tersentuh aspal di Kecamatan Secanggang, khusus di kelurahan hinai kiri seperti jalan kopertais yang dijanjikan Bupati Langkat untuk pengaspalan setahun lalu belum juga terealisasi hingga kini, warga pun cuma bisa berharap keadaan ini berlalu cepat agar ativitas sehari-hari dapat berjalan tanpa ada hambatan apapun.(Nov /Global Sumut)

Posting Komentar

Top