0

NGOGESA : PENUHI AGENDA KERJA YANG TELAH TERJADWAL 

Stabat,GlobalSumut.com-Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) merupakan rangkaian proses penyusunan anggaran tahun 2013 secara tepat sasaran dan tepat waktu, oleh karenanya dibutuhkan pemantapan dan penajaman prioritas usulan program serta wahana menjaring aspirasi masyarakat guna penyusunan kebijakan umum anggaran kedepan.

Saya minta Kepala SKPD serius mengikuti kegiatan ini dan memenuhi agenda yang telah terjadwal,” tegas Bupati Langkat H. Ngogesa Sitepu, SH ketika membuka pelaksanaan Musrenbang Kabupaten yang berlangsung di ruang pola, Selasa (27/3).
Dalam kesempatan itu Ngogesa menetapkan 7 target sasaran RPJMD yang mengacu kepada visi misi Pemkab Langkat dan diharapkan setiap Kepala SKPD memperhatikan secara seksama usulan yang ada dengan mempertimbangkan dana yang tersedia.
Kepala Bappeda Propsu dalam sambutan tertulis yang dibacakan Marihot Sormin Kabid Pengendalian Bappeda-SU mengharapkan aparat perencana Kabupaten Langkat agar dapat menindaklanjuti program di tingkat pemerintah pusat, pemerintah propinsi, agar kualitas pembangunan daerah berjalan baik, terpadu sehingga alokasi anggaran yang digunakan efisien, efektif, tepat dan berhasil guna.
Sebelumnya Sekda Surya Djahisa selaku Ketua Panitia Penyelenggara melaporkan digelarnya forum Musrenbang sebagai tindaklanjut PP Nomor 58 Tahun 2005 dan Permendagri Nomor 21 Tahun 2011 tentang tahapan penyusunan jadwal program kegiatan.
Musrenbang berlangsung selama 3 hari mula 27 s/d 29 Maret 2012 yang diikuti seluruh Kepala SKPD, sejumlah elemen masyarakat serta keanggotaan DPRD Langkat guna menjaring sebanyak-banyaknya masukan agar rencana program tahun anggaran 2013 dapat berjalan dengan baik.
Kegiatan dihadiri unsur FKPD diantaranya Kapolres AKBP. L. Eric Bhismo, SIK, SH, Ketua Pengadilan Negeri Stabat Hj. Diah Sulastri Dewi, SH, MH, anggota DPRD Langkat diantaranya Sukirin, Antoni Ginting dan Jiman Tarigan, para Asisten, Staf Ahli Bupati, Kepala SKPD dan pimpinan BUMD-BUMN serta sejumlah undangan lainnya.
(Agung Herlianto)

Posting Komentar

Top